Kanker ini cukup jarang ditemui, kecuali bila kanker telah menyebar ke organ lain dan salah satunya yaitu ke perut.
Sama seperti jenis kanker lainnya, apabila ditemukan lebih dini, tingkat kesembuhan pun akan lebih tinggi.
Gejala kanker perut atau kanker lambung ini ditandai dengan nyeri pada perut, mual, perut kembung, kelelahan, hingga perdarahan.
Nah, kanker perut atau kanker lambung juga bisa disebabkan oleh beberapa makanan.
Dikutip dari Nakita.ID, berikut adalah makanan penyebab kanker perut atau kanker lambung.
1. Daging olahan
Sebuah riset menemukan bahwa mereka yang mengonsumsi 50 gram daging merah olahan memiliki risiko yang lebih tinggi untuk terkena kanker lambung.
Risiko pun bisa jadi lebih tinggi kalau konsumsi daging merah olahan tersebut dimasak dengan cara menggunakan asap atau garam.
Misalnya daging asap, hotdog, atau sosis panggang.
Ada peningkatan sekitar 18% risiko terkena kanker lambung dengan pola konsumsi daging olahan seperti itu.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
KOMENTAR