SajianSedap.com - Resep Bubur Sagu enak ini siap bikin sarapan semakin istimewa!
Rasa Resep Bubur Sagu yang lezat pastinya bikin lidah gembira!
Yuk, intip Resep Bubur Sagu untuk segera dibuat!
Baca Juga: Resep Mudah Bubur Sagu Mutiara Nata De Coco Bisa Jadi Menu Sarapan Ringan Pagi Ini
Waktu: 80 Menit
Sajian: 34 Porsi
Bahan:
150 gram sagu ambon
Sirup Gula:
1.500 ml santan dari 1 butir kelapa
250 gram gula merah, disisir halus
1 sendok teh garam
3 lembar daun pandan
75 gram gula pasir
4 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
Kuah Santan:
1.000 ml santan dari 1 butir kelapa
4 lembar daun pandan
1 sendok teh garam
Cara Membuat Bubur Sagu:
1. Rendam sagu ambon dalam 700 ml air dingin. Diamkan 60 menit. Remas-remas sampai halus.
2. Rebus santan, gula merah, garam, daun pandan, gula pasir, dan daun jeruk sambil diaduk sampai mendidih.
3. Masukkan sagu ambon. Masak sampai diaduk aduk sampai kental dan matang.
4. Kuah santan, rebus santan, daun pandan, dan garam sambil diaduk hingga mendidih.
5. Sajikan bubur bersama kuah santan.
Baca Juga: Awali Bulan Oktober dengan Manisnya Bubur Sagu Mutiara Untuk Sarapan
Baca Juga: Resep Mi Sagu Enak, Masaknya Hanya Butuh 3 Langkah Saja Untuk Memasaknya
Baca Juga: Resep Mudah Bola Sagu Ayam Rica Ini Variasi Cireng yang Bisa Dicontek Siapa Saja
Baca Juga: Resep Es Sagu Mutiara Enak dan Segar Ini Mampu Sempurnakan Akhir Pekan
Penulis | : | Refina Jasmine |
Editor | : | Dwi |
KOMENTAR