SajianSedap.com - BJ Habibie meninggal dunia.
Ia ternyata pernah bercerita kalau Ainun dulu pernah rela tak makan sampai menunggu dirinya pulang.
Ia juga mengaku tak takut mati, 'karena yang pertama menemui saya adalah Ainun'.
Presiden ketiga RI Bacharuddin Jusuf Habibie meninggal dunia.
Pria kelahiran Parepare, Sulawesi Selatan, 25 Juni 1936 itu meninggal akibat penyakit yang dideritanya.
Putra Presiden ke-3 RI Bacharudin Jusuf Habibie, Thareq Kemal Habibie, mengonfirmasi meninggalnya sang ayah.
"Dengan sangat berat, mengucapkan, ayah saya Bacharudin Jusuf Habibie, Presiden ke-3 RI, meninggal dunia jam 18.03 WIB," ujar Thareq di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Rabu (11/9/2019).
Thareq mengatakan, sang ayah meninggal dunia karena sudah berusia tua sehingga sejumlah organ dalam tubuhnya mengalami degenerasi.
Baca Juga: Ala Ritus Restaurant: When You Need A Place With The Right Surprise
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR