Sajiansedap.com - Jika biasanya sate lilit dikreasikan langsung setelah matang, kini ubah jadi semakin istimewa dengan Sate Lilit Bumbu Bali Goreng Kremes.
Sate bumbu bali pun terasa lebih nikmat dengan Sate Lilit Bumbu Bali Goreng Kremes.
Dijamin makan siang bersama keluarga jadi lebih nikmat dengan Resep Sate Lilit Bumbu Bali Goreng Kremes.
Baca Juga: [KITCHENESIA.COM] Fusion Confusion: Bonga-Bonga A “Halal” Lapo
Waktu: 60 Menit
Sajian: 17 Buah
Bahan:
250 gram ikan tenggiri giling
2 sendok makan kelapa parut, disangrai
1 sendok teh air asam dari 1/2 sendok teh asam dilarutkan dalam 2 sendok teh air
3 sendok makan santan kental
2 lembar daun jeruk, diiris halus
1/2 sendok makan kecap manis
17 batang serai, besar untuk ditusuk
1 liter minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus:
3 buah cabai merah besar, dibuang bijinya
5 buah bawang merah
2 siung bawang putih
4 buah kemiri
1 cm jahe
1 sendok teh garam
Bahan Kremesan:
250 gram tepung beras
50 gram tepung sagu
900 ml santan dari 1 butir kelapa
Bumbu Halus Kremesan:
10 siung bawang putih
6 butir bawang merah
4 sendok teh ketumbar
6 butir kemiri, sangrai
2 sendok teh garam
1 sendok teh merica bubuk
Cara Membuat Sate Lilit Bumbu Bali Goreng Kremes:
1. Campurkan ikan giling, bumbu halus, air asam, kelapa parut, santan, daun jeruk, dan kecap manis.
KOMENTAR