Sajiansedap.com - Resep Kwetiau Kuah Asam Pedas yang enak ini cocok jadi sarapan istimewa.
Saking istimewanya, Resep Kwetiau Kuah Asam Pedas sampai keluarga jadi semangat bangun pagi.
Yuk, kreasikan langsung Resep Kwetiau Kuah Asam Pedas jadi sarapan favorit keluarga.
Baca Juga: Dapatkan Liburan Gratis ke Bangkok dan Malang dengan Upload Foto Olahan Quaker Oats
Waktu: 45 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan Kwetiau:
250 gram kwetiau kering, direbus, tiriskan
Bahan Kuah:
150 gram udang, dikupas, dikerat punggung, disisakan ekor
10 butir telur puyuh, direbus, dikupas
1500 ml santan dari 1 butir kelapa
1 batang serai, dimemarkan
3 lembar daun jeruk, buang tulangnya
1 sendok makan garam
1 sendok teh gula pasir
2 sendok makan air jeruk nipis
1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
3 tangkai kucai, dipotong-potong
1 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
2 siung bawng putih
2 butir kemiri, disangrai
1 cm jahe
5 buah cabai merah keriting
1/2 sendok teh ebi, sangrai
1/2 sendok teh terasi, bakar
Cara Membuat Kwetiau Kuah Asam Pedas:
1. Tumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan ayam dan udang. Aduk sampai berubah warna. Masukkan santan, garam, dan gula.Masak sampai mendidih.
2. Tambahkan telur puyuh, daun bawang dan air jeruk nipis. Aduk rata. Angkat.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR