Sajiansedap.com – Resep Ayam Bakar Kecap Santan yang enak ini punya kelezatan yang meresap sampai ke tulang.
Tak cuma enak, Resep Ayam Bakar Kecap Santan juga mudah banget dibuat di rumah.
Yuk, kreasikan Resep Ayam Bakar Kecap Santan jadi santap siang favorit keluarga.
Baca Juga : Cuma Butuh #5MenitAja, Wajah Jadi Secerah Artis Korea dengan Masker Oatmeal Ini!
Waktu: 60 Menit
Sajian: 10 Porsi
Bahan:
1 ekor ayam, potong 10 bagian
5 lembar daun jeruk
4 sendok makan kecap manis
1/2 sendok makan garam
200 ml santan dari 1/2 butir kelapa
3 sendok makan minyak untuk menumis
1 sendok teh air jeruk limau
Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 buah cabai merah besar
2 cm jahe
2 cm kunyit, bakar
1 sendok teh ketumbar sangrai
Cara membuat Ayam Bakar Kecap Santan:
1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus dan daun jeruk sambil diaduk sampai harum.
2. Masukkan ayam. Aduk hingga berubah warna.
3. Tambahkan kecap manis dan garam. Aduk rata.
KOMENTAR