Sajiansedap.id – Nama Siti Rahmawati alias Siti KDI pasti sudah tidak asing lagi di telinga Anda yang suka menonton acara Kontes Dangdut Indonesia (KDI).
Siti KDI keluar sebagai juara kontes yang ditayangkan oleh stasiun TV TPI pada tahun 2004 silam.
Selain itu, Ia juga dikenal sebagai adik kandung pedangdut ternama Indonesia, Cici Paramida.
Namun, wajah Siti KDI jarang muncul di layar kaca, apalagi semenjak Ia menikah dengan seorang pria asal Turki yang bernama Cem Junet Peerks.
Cem Junet diketahui sebagai anak seorang bintang film asal Turki, Dennis Peerks, dan Ia merupakan seorang pengusaha.
Siti KDI dan suaminya kini hidup bahagia dan menetap di Turki.
Baca Juga : Disindir Nagita Slavina Karena Jadi Juri KDI 2018, Begini Pengakuan Karyawan Bisnis Kue Ayu Ting Ting
Meskipun demikian, Siti KDI tampaknya sering pulang pergi Turki-Indonesia untuk bertemu keluarga.
Ia juga sempat beberapa kali tampil di layar kaca untuk mengisi acara.
Rumah tangga Siti KDI dan Cem Junet sendiri hampir tak pernah terekspos sejak menikah pada tanggal 25 Juni 2011 silam.
Namun, Siti KDI kerap membagikan aktivitasnya bersama keluarga di Instagram.
Kebahagiaan Siti semakin lengkap setelah kehadiran anak pertamanya yang bernama Elif Kayla Peerk.
Elif lahir pada Agustus 2013 silam dan kini usianya menginjak lima tahun.
Baca Juga : Kabar Miring Melarang Anak Bertemu Ayahnya, Selfi KDI Justru Tunjukkan Gaya Hidup Kuliner Seperti Ini
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
Suasana Dapur di Rumah Siti KDI
Dilansir dari Kompas.com, Cici pernah mengungkapkan bahwa Siti KDI sering kalap jika pulang ke Indonesia.
Siti KDI sangat merindukan makanan-makanan tradisional khas Indonesia, bahkan jika Ia pulang ke Tanah Air berat badannya jadi bertambah.
Lihat postingan ini di Instagram
Setelah menikah dan bertahun-tahun menetap di Istanbul, Turki, membuat publik penasaran bagaimana suasana dapur di rumah Siti KDI.
Potret suasana dapur milik public figure memang selalu menarik perhatian, apalagi bagi ibu-ibu di rumah.
Selain bisa menuntaskan rasa penasaran, potret suasana dapur milik public figure juga bisa memberi inspirasi.
Lantas bagaimana potret suasana dapur di rumah Siti KDI yang berada di Instanbul, Turki?
Mengamati sebuah foto yang diunggah oleh Siti KDI ke Instagram pribadinya beberapa tahun silam, kita pun dapat mengetahui suasana dapur di rumahnya.
Sama seperti dapur yang berkonsep minimalis di Indonesia, dapur di rumah Siti KDI didominasi oleh warna putih dan abu-abu.
Di sana ada sebuah kitchen set berupa lemari kecil yang bersambung dengan meja persegi panjang warna putih.
Di atas kitchen set hanya terlihat sedikit peralatan dapur, di antaranya ada satu teko pemanas air, teko kaca bening, dan sebotol sirup.
Potret yang diunggah pada tahun 2016 itu memang tak menampakan seluruh suasana ruangan dapur.
Suasana yang tertangkap kamera hanya sebagian kecil saja.
Nah, yang bikin menarik perhatian adalah di atas meja persegi panjang penuh dengan makanan khas Indonesia seperti goreng jengkol dan ikan asin jambal roti.
Pada bagian caption Siti KDI menulis, “Serasa di Indonesia.
Makanan Indonesia nikmatnya memang tak ada dua ya Sase Lovers, selalu berhasil bikin setiap orang rindu!
Baca Juga : Honor Manggungnya Capai Rp 300 Juta, Lesty Kejora Malah Pilih Rumah Sederhana dengan Dapur Seadanya
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR