3. Warna kuning
Kunyit bisa kita gunakan untuk mendapatkan warna kuning pada nasi.
Kunyit bisa diparut lalu diambil airnya.
Setelah itu airnya bisa dicampur ke dalam santan.
Atau, bisa juga dengan cara diparut, lalu dicampur dengan air dan airnya digunakan untuk merendam beras selama beberapa jam.
Baca Juga : Honor Manggungnya Capai Rp 300 Juta, Lesty Kejora Malah Pilih Rumah Sederhana dengan Dapur Seadanya
4. Warna hitam
Nah, warna hitam bisa dibilang jadi warna yang jadi favorit.
Kita bisa menggunakan bubuk arang bambu atau charcoal atau air merang untuk mendapatkan warna hitam.
Bubuk arang bambu ini bisa dicampur langsung ke dalam aronan.
Sedangkan air merang didapat dari abu merang yang dibakar, kemudian didiamkan di dalam air.
Setelah agak hitam, saring airnya, kemudian campurkan ke dalam aronan beras.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
KOMENTAR