Jajan Senggol
Menonjolkan konsep pesta rakyat, di hall ini para pengunjung dapat menikmati ragam jenis kuliner.
Mulai dari sajian tradisional, santapan khas barat, dan juga jajanan kekinian.
Hall ini dipenuhi oleh pelaku industri kuliner yang menjadikan hidangan nusantara sebagai menu unggulannya.
Mulai dari makanan seperti gudek hingga camilan seperti cakwe.
Lidah masyarakat juga kian dimanjakan aneka minuman yang terlihat menggoda.
Minuman seperti es campur hingga minuman kekinian seperti es kopi susu begitu diminati pengunjung.
Kehadiran pelaku industri kuliner kekinian juga tampak mewarnai hall yang diberi nama Jajan Senggol ini.
Tak hanya hidangan halal, hall ini juga memanjakan lidah para pengunjung dengan makanan non halal.
Tak masalah bersaing
Khusus sajian tradisional seperti jajanan pasar, juga tetap dinikmati meski harus dikelilingi dengan ragam kuliner lainnya.
Seperti yang diungkapkan tim dari Pandan Wangi, para pengunjung lebih banyak justru memilih jajanan pasar untuk dinikmati dengan masakan lainnya.
Bisa dibilang, jajanan pasar tetap menjadi pilihan utama masyarakat disaat tengah menyantap hidangan utama hingga dibawa pulang sebagai buah tangan.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR