Sajiansedap.id – Masalah ini memang tak tampak secara fisik, tetapi benar-benar membuat penampilan kacau.
Karena tak tampak secara fisik, kehadirannya hanya bisa diendus oleh indera penciuman.
Apalagi kalau bukan masalah bau badan.
Siapa pun tentu berharap agar terhindar dari masalah ini.
Pasalnya, selain membuat kita tak percaya diri, bau badan juga bisa membuat orang lain di sekitar tak nyaman.
Pasti Anda tak mau dijauhi karena bau badan, bukan?
Penyebab Bau Badan, Salah Satunya Stress
Masalah bau badan bisa disebabkan oleh berbagai faktor, salah satunya stress.
Secara tidak langsung stres memang berkontribusi pada terjadinya bau badan.
Baca Juga : Hidup Prihatin Sebelum Meninggal Dunia, Artis Tiga Zaman Ini Sering 'Ngutang' Hanya Demi Beli Lauk Pauk
Ketika stress, tubuh akan menggunakan kelenjar keringat yang berbeda dengan kelenjar yang dipakai saat kita beraktivitas.
Rasa cemas dan perasaan tertekan akan merangsang kelenjar di ketiak, selangkangan, kulit kepala, telapak tangan dan kaki.
Berbeda dengan keringat asin yang membasahi tubuh ketika suhu tubuh perlu diturunkan.
Keringat saat kita sedang stres mengandung lemak yang merupakan makanan bakteri.
Sorang Pria Diturunkan dari Pesawat Karena Bau Badan
Bau badan tidak boleh diremehkan!
Tahukah Anda, pada Mei 2018 lalu beredar kabar tentang seorang pria yang diturunkan dari pesawat hanya karena bau badan.
Baca Juga : Gawat, Tahu Goreng Isi Kornet Sayuran Ini Bikin Susah Berhenti Ngemil!
Sebuah pesawat maskapai asal Belanda harus mendarat darurat untuk mengatasi masalah bau badan.
Menurut laporan Daily Mirror Kamis, 31 Mei 2018, maskapai Transavia awalnya hendak berangkat dari Bandara Schiphol ke Gran Canaria Spanyol.
Namun, di tengah jalan, para penumpang kemudian mengeluh sakit dan muntah-muntah setelah mencium bau yang tidak sedap.
Ternyata bau tersebut berasal dari seorang penumpang pria.
Awak kabin yang mendengar laporan itu langsung mengurung pria tersebut di toilet pesawat.
Namun, pilot akhirnya memutuskan untuk mendarat darurat di Faro yang terletak di selatan Portugal.
Di sana, penumpang berbau badan tajam itu langsung dikeluarkan dari pesawat.
Seorang penumpang asal Belgia, Piet van Haut, berkata kalau penumpang pria yang dikeluarkan dari pesawat itu bau badannya sangat tak tertahankan seperti tak mandi berhari-hari.
Mengatasi Bau Badan
Bau badan memang bisa jadi mimpi buruk buat banyak orang, baik untuk yang mengalaminya maupun orang-orang sekitar.
Untuk mengatasinya kita pun sering menggunakan deodoran.
Namun, kadang-kadang penggunaan deodoran untuk mengatasi bau badan terasa kurang ampuh.
Oleh sebab itu, kita bisa menjaga badan kita agar tidak bau dengan cara lain.
Di antaranya menjaga kebersihan diri dan menjaga asupan makanan.
Hindari makanan berbau tajam dan mengandung banyak sulfur, seperti bawang merah atau bawang putih agar badan tak bau.
Tapi, jika Anda terbiasa mengonsumsi makanan itu, sebaiknya imbangi dengan mengonsumsi tiga buah ini.
Baca Juga : Manis Legit Brownies Klasik Bisa Kita Buat dengan 5 Langkah Mudah
1. Apel
Tentu Anda sudah tahu bahwa apel adalah buah yang sangat kaya akan kandungan vitamin dan antioksidan.
Kandungan antioksidan dapat mengubah hormon agar tidak memproduksi bau badan dan juga mampu membuah racun dalam tubuh.
Artinya, apel dapat mencegah produksi keringat yang berbau sehingga tubuh juga bebas bau.
2. Jeruk
Hampir sama seperti apel, jeruk juga memiliki kemampuan untuk menghilangkan racun dan kotoran dalam tubuh.
Kandungan asam nitrat di dalam jeruk bisa menghilangkan kotoran, sehingga keringat yang muncul tidak berbau.
Selain jeruk, buah-buahan sitrus lainnya seperti lemon juga baik untuk dikonsumsi.
Baca Juga : Gagal Nikah dengan Pejabat Kaya, Ternyata Shinta Bachir Sempat Jualan Nasi Demi Menghidupi Anak
3. Mangga
Buah yang tebal dagingnya ini sangat kaya akan kandungan vitamin A, C, dan E.
Kandungan tiga vitamin tersebut bisa membersihkan alirah darah dan mengurangi panas di badan yang menyebabkan keringat, lo!
Hebatnya, mangga juga bisa mengatasi masalah pencernaan!
Yuk, jaga kebersihan badan dan rajin-rajinlah konsumsi tiga buah ini biar bau badan sirna!
Kalau bau badan sirna, bukan hanya Anda yang nyaman, orang-orang di sekitar pun jadi betah bersama dengan Anda.
KOMENTAR