"Ternyata kagak keluar, sampai akhirnya tanggal 27 keluar nggak ada yang tahu, jadi ya sudah," cerita Jupiter Fortissimo.
Selepasnya dari penjara, Jupiter Fortissimo meninggalkan semua barang-barangnya di penjara.
Tanpa bekal apapun, Lelaki yang akrab disapa Jupe tersebut langsung menuju ke kediamannya untuk bertemu keluarga.
Baca Juga : Kanker Payudara Pernah Menggerogoti Tubuhnya, Baby Margaretha Tak Khawatir Berikan ASI untuk Sang Bayi
"Saya nggak bawa apapun dari sana, semua saya tinggal, makanya sekarang saya nggak punya apa-apa, mulai dari nol lagi, terus saya langsung ke rumah, saya menebus kesalahan saya," ungkap Jupiter Fortissimo.
Klarifikasi HIV AIDS
Beberapa bulan lalu sempat beredar foto Jupiter Fortissimo terkena penyakit kulit berupa bintik-bintik merah.
Isu yang beredar bahkan menyebutkan bahwa penyakit gatal-gatal tersebut berupa dampak dari virus HIV.
Padahal, Jupiter Fortissimo mengungkapkan bintik-bintik merah tersebut hanyalah penyakit kulit biasa.
Foto-foto yang beredar pun merupakan foto yang membuat orang-orang salah persepsi mengenai keadaan dirinya.
"Sebenerya penyakit biasa gatel yang eksim apa ya seperti itu ya," ungkap Jupiter Fortissimo saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Kebersihan kamar mandi dan detergen yang tak ramah pada kulit di sel tahanan lah yang membuat lelaki berusia 36 tahun tersebut terkena penyakit kulit.
"Saya dimasukin ke dalam menara kayak sel itu, nah itu (ukuran kamar)2 x 3 meter itu belasan orang,"
"Terus kamar mandinya juga saya nggak tahan akhirnya saya cuci saya sikat ternyata dari deterjen segala macem ya nggak higienis-lah," cerita Jupiter Fortissimo.
Sukses selalu untuk Jupiter.
KOMENTAR