SajianSedap.grid.id – Mau masak apa hari ini?
Kalau masih belum tahu, coba buat 5 resep tumis kangkung ini, deh.
Apalagi kalau Anda sedang malas masak yang repot, tapi ingin rasa masakan tetap bisa memuaskan keluarga.
Tumis kangkung bisa hadir dalam bentuk lain yang tak kalah menggiurkan, lo!
Pokoknya dijamin keluarga masih makan dengan lahap meski menunya sederhana.
Sudah siap untuk masak?
Langsung saja lihat deretan resepnya di bawah ini.
Tumis Kangkung Ampela
Jangan ragu menyajikan ampela dengan kangkung.
Maka nantinya akan jadi resep tumis kangkung ampela.
Percaya atau tidak, sajian ini hanya butuh 2 langkah mudah, lo!
Masak cepat dan hasil yang lezat, siapa yang tidak mau?
(Baca juga: Jaga Anak Sambil Santai, Santapan Sore Tontowi Ahmad Ini Bikin Salah Fokus!)
(Baca juga: Freezer Penuh Bunga Es Bisa Jadi Cepat Rusak! Bersihkan dengan Cara Mudah Ini)
Tumis Kangkung Saus Tiram
Mau buat rasa tumis kangkung lebih gurih?
Coba buat resep tumis kangkung saus tiram berikut ini.
Pada resep ini, terdapat otak-otak yang diiris miring untuk jadi campurannya.
Tapi kalau mau, bisa kok, diganti dengan bahan lain sesuai selera.
Apapun itu, tidak akan mengurangi kelezatannya, kok!
Tumis Kangkung Masak Sambal Goreng
Bumbu belacan atau taoco sih, sudah biasa untuk tumis kangkung!
Bagaimana kalau buat resep tumis kangkung masak sambal goreng saja?
Ya, tumis kangkung akan dimasak dengan sambal goreng yang juara banget lezatnya.
Hanya dalam 30 menit, sajian ini sudah bisa dinikmati, lo!
(Baca juga: Enggak Selalu Sukses, Ini Deretan Bisnis Kuliner Artis yang Gulung Tikar Karena Sepi Pengunjung)
(Baca juga: Minyak Goreng Harus Dibuang Setelah Menggoreng Bahan-Bahan Ini, Apa dan Mengapa, Ya? )
Tumis Kangkung Teri Goreng
Sajian selanjutanya adalah resep tumis kangkung teri goreng.
Cara membuatnya sama seperti tumis kangkung pada umumnya.
Tapi ada teri goreng di atasnya yang membuat rasa tumis kangkung semakin menggoyang lidah.
Cobain, yuk!
Tumis Kangkung Saus Teriyaki
Siapa bilang tumis kangkung tidak bisa tampil spesial?
Buktinya ada di resep tumis kangkung saus teriyaki berikut ini.
Sajian ini pasti akan langsung ludes karena dicampur dengan daging sukiyaki dan dimasak dengan saus teriyaki.
Jangan khawatir, kita bisa menyiapkan sajian ini hanya dalam waktu 20 menit, lo!
(Baca juga: Honeymoon Ke Amerika, Nia Ramadhani dan Suami Justru Buru-Buru ke Restoran Ini, Menunya Luar Biasa)
(Baca juga: Resep Tahu Telur Praktis Ini Siap Santap Dalam 15 Menit )
Penulis | : | Sajian Sedap |
Editor | : | Sajian Sedap |
KOMENTAR