Akan tetapi, akan sulit mendapatkan adonan yang sangat tipis.
Kelak, hasilnya tidak begitu renyah setelah digoreng.
(Baca juga: Resep Kue Bawang Terasi)
Oleh karena itu, lebih baik kita menggunakan mesin penggiling mi.
Ketebalan adonan akan lebih baik.
Ketebalannya merata dan memotongnya pun lebih praktis.
Agar keripik atau cheese stick mulus dan rapi, perhatikan cara tepat dalam menggiling adonannya.
Pertama, gumpalkan dahulu adonan yang mawur, lalu masukkan ke dalam mesin penggiling.
(Baca juga: Lembutnya Cheese Stick Bread yang Pasti Disuka Keluarga)
Giling selalu adonan dari ukuran mesin yang paling besar.
Pada awal menggiling, adonan yang mawur akan mulai menyatu tetapi sobek-sobek.
Ulangilah beberapa kali sampai adonan licin.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR