SajianSedap.com - Bagian apa yang paling sulit dari membuat nastar?
Jawabannya adalah membuat selai nanasnya.
Butuh kesabaran ekstra mengaduk terus menerus nanas yang cair agar jadi selai yang kental.
Belum lagi cipratan nanas yang mengotori seluruh dapur dan bahanya bisa melukai tangan kita.
Jika masalah ini membuat anda jadi batal membuat nastar, maka itu langkah yang keliru.
Nastar masih bisa kita buat kok walau tidak menggunakan selai nanas.
Rasanya sama lezatnya, malah lebih unik karena variasi ini hanya bisa ditemukan di rumah kita saja.
Keluarga dan tamu pasti jatuh cinta dengan citarasanya.
Walau begitu, dalam 5 resep variasi nastar ini juga masih ada kok nastar yang berselai nanas.
Variasinya bisa kita temukan pada adonan nastar yang dicampur keju atau aneka bahan lain.
Pokoknya layak dicoba.
(Baca juga: Resep Tumis Kangkung Masak Sambal Goreng Ini Dijamin Bikin Merem Melek!)
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR