SajianSedap.Grid.ID – Sebelum belajar mengolah susu kedelai, ada baiknya kita mengenal dahulu bahan ini.
Sesungguhnya, tidak jelas mengapa air yang diambil dari kedelai atau sari kedelai ini kemudian dikenal dengan sebutan susu.
Mungkin karena warnanya putih seperti susu atau dinilai sama-sama menyehatkan seperti susu sapi yang kita kenal selama ini.
Bagi yang tak pernah melihat atau membaca proses pembuatan susu kedelai, pasti bertanya-tanya bagaimana kedelai yang kandungan airnya nyaris tak ada, bisa menghasilkan sari atau susu yang begitu banyak.
Susu kedelai memang bukan murni air kedelai.
Cairan yang dihasilkan justru berasal dari air yang kemudian dicampur dengan kedelai yang dihancurkan.
Proses pembuatannya sederhana.
Kedelai direbus lalu dicampur air dan diblender sampai kedelai halus.
Hasil blenderan tadi diperas hingga sari kedelainya larut di dalam air.
Begitu seterusnya dilakukan berulang-ulang sampai kedelai tinggal ampasnya.
(Baca juga: Resep Puding Susu Kedelai Kacang Merah)
Selanjutnya cairan tadi dimasak hingga mendidih.
KOMENTAR