SajianSedap.com – Percayakah Anda bahwa manfaat daun kelor itu besar sekali untuk kesehatan? Bahkan, di luar negeri, daun yang punya nama keren moringa ini terkenal sebagai makanan super sehat yang bubuknya banyak dijual sebagai suplemen.
Dilansir dari mindbodygreen, inilah aneka manfaat dari daun kelor.
Sumber Nutrisi
Daun kelor kaya akan vitamin, mineral, dan asam amino. Kandungan nutrisi dengan jumlah di atas rata-rata yang terdapat dalam sayuran yang sering dibuat bobor ini di antara lainnya adalah vitamin A, C, dan E serta mineral kalsium dan potasium. Tidak seperti kebanyakan sayuran, daun kelor ini tinggi protein, lho.
Baca juga: Resep Uta Kelo
Melawan Radikal Bebas
Daun kelor mengandung antioksidan flavonoid, polifenol, dan asam askorbat. Kandungan tersebut membantu memerangi radikal bebas, kerusakan sel, dan inflamasi. Dengan mengonsumsinya secara rutin, sel di tubuh kita akan selalu sehat dan baik fungsinya.
Mencegah Inflamasi
Inflamasi pada sel-sel tubuh bisa menyebabkan penyakit kronis seperti diabetes, masalah pernafasan, penyakit kardiovaskuler, rematik, dan obesitas. Cara kerja daun kelor dalam mengurangi inflamasi adalah dengan cara menghambat enzim dan protein perusak dalam tubuh. Penelitian menunjukkan bahwa daun kelor bisa menurunkan tingkat inflamasi secara drastis!
Mengurangi Gejala Diabetes
Konsumsi daun kelor bisa menurunkan tingkat lemak dan glukosa dalam tubuh. Pada pasien diabetes pun, daun kelor dapat dijadikan bahan alami untuk menurunkan gula darah dan kolesterol. Hasilnya, sel tubuh pun terhindar dari kerusakan.
Baca juga: Resep Sayur Daun Singkong Tempe
Melindungi Sistem Kardiovaskuler
Karena fungsinya dalam mengontrol kadar lemak tubuh, tentu daun kelor bisa menghalangi pembentukan lemak pada arteri darah. Artinya, daun ajaib ini bisa melindungi fungsi jantung.
Nah, bagaimanakah pendapat Anda tentang manfaat daun kelor yang luar biasa ini? Jangan kaget dulu karena ini baru bagian pertamanya! Masih ada lagi, lho, manfaat daun kelor yang bakal membuat Anda kepingin mengonsumsinya. Yuk, terus simak website kesayangan Anda ini untuk mengetahuinya. (DV/mindbodygreen)
FOTO: DOK. ZESTOFHAITI
Baca juga:
Resep Tumis Kangkung Bumbu Rica
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR