SajianSedap.com – Kedaluwarsa biasanya berupa tanggal tertentu pada suatu produk makanan. Nah, tanggal kedaluwarsa tersebut merupakan batas jaminan produsen terhadp kualitas produknya. Namun, adakah dampak makanan kedaluwarsa terhadap kesehatan? Daripada bingung, yuk, simak ulasannya berikut ini!
Semua sebenarnya tergantung pada kualitas makanan yang akan Anda makan, dan kapan Anda memakannya. Misalnya, jika Anda mengonsumsi wortel satu hari setelah tanggal kedaluwarsanya lewat, itu biasanya tidak akan menimbulkan masalah kesehatan.
Tapi, untuk bayi, ibu hamil, dan orang-orang yang memiliki beberapa jenis penyakit auto-imun sebaiknya menghindari makanan yang sudah lewat dari tanggal kedaluwarsa.
Jika Anda mengonsumsi sepotong daging tiga minggu setelah lewat dari tanggal kedaluwarsa, maka akan membuat Anda sakit perut. Dalam kasus yang lebih serius bahkan bisa menyebabkan keracunan makanan.
Tanggal kedaluwarsa sebenarnya lebih mengacu kepada kualitas, aroma, dan rasa produk, tidak selalu akan menimbulkan efek negatif terhadap kesehatan jika Anda mengonsumsinya melewati tanggal tersebut.
Dan juga, tanggal kedaluwarsa juga untuk menjadi acuan sebagai tanggal terakhir Anda aman mengonsumsi makanan, sebelum makanan tersebut berubah menjadi busuk. Tapi, ini juga belum berarti setelah tanggal kedaluwarsa lewat makanan akan langsung menjadi beracun.
Gejala dan efek makanan kedaluwarsa terhadap kesehatan bervariasi, tergantung pada jenis keracunan. Namun, terdapat tanda-tanda umum termasuk kram di daerah perut, muntah, demam, pusing, dehidrasi, dan diare.
Salah satu tanda yang pasti terdapat pada makanan yang sudah lewat tanggal kedaluwarsa adalah pertumbuhan jamur. Spora jamur akan menempel pada makanan lewat udara dan mulai tumbuh. Beberapa jamur akan menghasilkan zat beracun.
Misalnya, mikotoksin dapat tumbuh pada kacang-kacangan, seledri, apel, anggur, dan bahan makanan lainnya. Mikotoksin dapat menyebabkan gatal-gatal, mual, pusing, bahkan kadang akan menyebabkan sakit kepala.
Dari segi nutrisi, tentunya makanan yang sudah lewat dari tanggal kedaluwarsa tidak mengandung jumlah nutrisi yang sama dengan yang terdapat di dalam label nutrisi. Bisa jadi, banyak nutrisi yang tidak bisa Anda dapatkan.
(SCI/ dari berbagai sumber)
FOTO: FOODTANK.COM
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR