SajianSedap.com – Dilansir dari laman FoxNews, terdapat penelitian yang menunjukkan, bahwa kandungan gizi dalam makanan memiliki dampak positif yang signifikan terhadap kinerja kognitif. Yuk, konsumsi makanan peningkat kinerja mental berikut ini! Agar produktivitas dan fokus Anda juga meningkat.
Bayam
Bayam kaya akan lutein antioksidan, yang dapat membantu melindungi penurunan kognitif. Peneliti dari Tufts University menemukan, bahwa otak menyerap lutein lebih banyak dibanding karotenoid lainnya. Selain itu, peneliti Harvard Medical School menemukan bahwa wanita yang makan sayuran, terutama sayuran berdaun hijau akan mengalami penurunan kognitif yang lebih lama, dibandingkan dengan wanita yang tidak makan atau sedikit makan sayuran.
Beri-berian
Beri-berian kaya akan antioksidan yang telah terbukti dapat meningkatkan memori dan kemampuan belajar. Mengonsumsi beri-berian juga disinyalir dapat menunda gangguan otak, seperti penyakit Alzheimer dan demensia.
Biji Bunga Matahari
Biji bunga matahari kaya akan vitamin E dan kolin. Penelitian menunjukkan bahwa asupan vitamin E dapat membantu mencegah penurunan kognitif, terutama pada orang tua. Biji bunga matahari juga bagus untuk membantu memori seseorang.
Bit
Bit kaya akan nitrat, yang menurut para ilmuwan di Universitas Wake Forest dapat meningkatkan aliran darah ke otak, sehingga meningkatkan kinerja mental. Selain itu, para peneliti di Translational Science Center menemukan, bahwa orang dewasa yang mengonsumsi bit secara rutin dapat meningkatkan aliran darah ke otak, yang berhubungan dengan lama terjadinya demensia.
Ikan Tuna
Ikan tuna mengandung DHA, jenis omega-3 yang sangat penting untuk perkembangan dan fungsi otak, serta dapat membantu memperlambat proses penuaan otak. Selain itu, ikan tuna juga mengandung FDA dan EPA yang bagus dikonsumsi untuk ibu hamil dan menyusui, karena dapat membantu pertumbuhan dan perkembangan otak, serta meningkatkan IQ.
Telur
Telur, terutama pada bagian kuningnya merupakan sumber utama kolin. Kolin suatu neurotransmitter utama yang berperan pada kerja memori, atau kemampuan menyimpan informasi dalam jangka pendek.
Yuk, konsumsi makanan tersebut! Agar kinerja mental kita meningkat dan akan lebih fokus terhadap apapun yang sedang dilakukan. (SCI)
FOTO: FONA.COM
KOMENTAR