SajianSedap.com – Salad merupakan hidangan yang berisi sayuran dan kaya akan vitamin, serta serat. Sedangkan, kue adalah makanan manis yang biasanya membuat orang merasa bersalah setelah memakannya, karena terlalu banyak kandungan gula. Namun bagaimana jika keduanya disatukan? Seperti Salad Cakes, yang jadi tren kue terbaru di Jepang.
Anda salah satu penggemar kue, namun sering merasa bersalah setelah memakan kue? Tenang, di Jepang ada sebuah tren terbaru, yakni Salad Cakes yang bisa jadi kue favorit Anda tanpa merasa bersalah setelahnya.
Kue cantik ini adalah karya food stylist Jepang makanan, Misuki Moriyasu, yang kemudian menjual Salad Cakes ke cafe baru Vegedeco, di Nagoya. Moriyasu menemukan kue saat bekerja di restoran lain, sebagai cara untuk membuat sayuran lebih enak. Pelanggannya punya respon positif, kemudian ia memutuskan untuk membuka sebuah kafe yang terpisah untuk menjualnya.
Dilansir dari Telegraph, kreasi kue aneh ini dibuat dengan memadukan sayuran dengan tepung kedelai. Hanya sedikit atau tidak sama sekali gula ditambahkan pada icing. Moriyasu juga mencampur sayuran dengan krim keju atau tahu. Kue ini mengandung rendah karbohidrat dan bebas gluten.
Kue ini bisa dicoba untuk Anda yang tetap ingin menikmati makanan manis, namun juga dapat mengkonsumsi serat dalam sayuran secara bersamaan. Maukah Anda mencicip Salad Cakes yang jadi tren kue terbaru di Jepang ini? (SCI/dari berbagai sumber)
FOTO: TELEGRAPH.CO.UK
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR