SajianSedap.com - Keong merupakan salah satu hama tanaman padi yang cukup menggangu petani.
Namun dengan kreativitas orang Indonesia, keong sawah bisa menjadi makanan yang nikmat.
Sate keong menjadi salah satu olahan dari keong sawah ini.
Dengan tekstur yang kenyal dan empuk, keong sawah menjadi salah satu makanan yang selalu diburu.
Bahkan sate keong menjadi salah satu hidangan yang jadi buruan di Demak saat perayaan menyambut bulan puasa loh.
Tak hanya nikmat, sate keong pun memiliki manfaat kesehatan yang tidak bisa dianggap remeh.
Meskipun tidak sepopuler sate ayam atau sate kambing, sate keong memiliki beberapa manfaat yang bisa Anda peroleh saat mengonsumsinya.
Sate keong mengandung protein yang penting untuk membangun dan memperbaiki jaringan tubuh, termasuk otot dan kulit.
Siput atau keong merupakan sumber zat besi yang baik.
Zat besi diperlukan tubuh untuk membantu transportasi oksigen ke seluruh tubuh dan mencegah anemia.
Vitamin B12 ditemukan dalam jumlah besar dalam daging keong.
Baca Juga: Cuma 10 Menit Sudah Jadi, Aneka Tumisan Daging dan Sayur Sederhana Ini Cocok Jadi Menu Sahur Praktis
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR