SajianSedap.com - Panggangan sangat dibutuhkan ketika kita akan membakar daging, ikan atau ayam.
Setelah memakainya, kita biasanya akan menyimpannya di luar ruangan.
Selain itu, panggangan ini pun biasanya akan digunakan sesekali saat ada perayaan besar ataupun kumpul keluarga.
Makanya, saat akan digunakan lagi, biasanya panggangan itu akan berkarat dan kotor.
Menjaga kisi panggangan bebas karat bisa menjadi tantangan karena paparan yang diterima panggangan Anda di luar ruangan.
Untuk itu, kita harus tahu cara membersihkan panggangan yang berkarat ini agar kembali kinclong lagi, nih!
Tenang, tak butuh pakai sabun apalagi bahan kimia, ada lima bahan rumahan yang bisa jadi cara ampuh membersihkan bakaran.
Dilansir dari Love to Know via Kompas.com, metode yang digunakan untuk membersihkan panggangan yang berkarat ini akan tergantung pada bahan yang mereka miliki.
Biasanya kisi panggangan barbekyu terbuat dari baja tahan karat atau jenis logam lainnya.
Kebanyakan orang membersihkan panggangan mereka setelah digunakan dengan sikat kawat kaku.
Ini bisa efektif dalam menghilangkan karat pada sebagian besar, tetapi bisa merusak permukaan panggangan stainless steel.
Baca Juga: Trik Mengatasi Noda Kerak di Panggangan, Bersih Total Pakai Satu Bahan Dapur ini
KOMENTAR