Alasannya jelas, jika cake yang dioven hilang kelembabannya, pengukus justru membantu mematangkan kue tanpa menghilangkan kelembabannya.
Ketika cake mulai mengering pun, kita dapat dengan mudah membuatnya lembut lagi dengan mengukusnya.
Berbeda dengan cake oven yang jika kering, akan sulit untuk dikembalikan teksturnya.
Jika dimasukkan lagi ke oven, tentu akan makin kering.
Selain itu, cake kukus juga lebih ekonomis.
Soalnya, ia tidak perlu menggunakan oven, apalagi tenaga listrik.
Alat kukusan murah harganya.
Cukup bermodal kompor, kita sudah bisa membuatnya.
Hanya saja, nantinya warna permukaan kue tidak akan mencokelat.
Aromanya juga tidak seharum kue yang dioven karena bercampur dengan uap air.
Kue yang dikukus identik dengan tekstur yang lembut.
Baca Juga: Hindari 5 Kesalahan Sepele Ini Saat Membersihkan Oven Agar Tetap Awet Dan Aman Dipakai
5 Cara Aman Hilangkan Panu di Kulit, Gak Perlu Obat Tetes yang Rasanya Panas saat Dipakai
KOMENTAR