Bersihkan dinding, bak mandi, pintu kamar mandi dengan alat pembersih yang terbuat dari karet setiap kali kamu selesai mandi.
Jadikan hal ini sebagai kebiasaan sehari-hari, agar membantumu mencegah penumpukan jamur dan bakteri di dalam bak mandi.
Kamu juga dapat menggunakan pembersih kaca di dinding dan pintu kaca shower. Ini akan membantu menghentikan penumpukan noda air.
Beberapa menit pekerjaan tambahan benar-benar dapat meminimalkan waktu pembersihan dalam jangka panjang.
Kamu juga dapat menghilangkan kelembapan dengan cepat dengan membuka jendela dan menyalakan kipas angin saat mandi.
Membiarkan pintu terbuka, bahkan sedikit pun, juga membantu menghilang kelembapan.
Dan jangan lupa untuk meregangkan tirai kamar mandi saat sudah kering juga.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Cara Mudah Membersihkan Noda Karat di Kamar Mandi, Pakai Bumbu Dapur
Baca Juga: Cara Membersihkan Kerak Coklat di Ember Plastik Kamar Mandi, Gosok Saja dengan Bahan Dapur Ini
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR