SajianSedap.com - Manisan merupakan salah satu camilan yang khas ada sata perayaan Imlek.
Biasanya manisan ini ditempatkan aatu diletakkan di wadah berbentuk segidelapan.
Kehadiran manisan dalam hidangan Imlek dapat melambangkan harapan untuk tahun yang manis dan penuh kebahagiaan.
Manisan, yang sering kali terbuat dari buah-buahan yang manis dan kaya nutrisi, bisa dianggap sebagai simbol kekayaan dan kemakmuran di masa yang akan datang.
Manisan juga bisa dianggap sebagai hadiah yang disampaikan sebagai ucapan selamat tahun baru kepada keluarga dan teman-teman, sehingga membawa pesan kebaikan dan harapan untuk tahun yang baru.
Tak heran kehadiran manisan ini wajib ada saat Imlek tiba.
Sementara itu, manisan disajikan dalam wadah segi delapan, karena angka delapan yang dalam penulisannya menyambung garisnya satu sama lain konon melambangkan kesatuan dan kesempurnaan.
Itu sebabnya, wadah segi delapan dipilih sebagai tempat untuk menyajikan manisan.
Wadah segi delapan yang terbuat dari lacquer, porselen, atau plastik ini disebut juga tray of togetherness atau prosperity box.
Nah akrena rasanya yang manis, terkadang kudapan ini tidak langsung habis.
Anda tentu perlu menyimpannya.
Dilansir dari artikel Kompas.com yang tayang pada Senin (25/05/2020), Corporate Chef Parador Hotels & Resorts Gatot Susanto membagikan cara menyimpan manisan buah yang benar.
Menyimpan manisan buah agar rasanya tidak berubah cukup mudah.
Salah satunya dengan cara menyimpan manisan buah menggnakan wadah plastik yang tertutup.
“Untuk menyimpan cukup dimasukkan ke dalam kulkas, lalu dimasukkan ke wadah tertutup,” jelas Gatot dikutip dari Kompas.com.
Cara simpan manisan buah yang satu ini bisa membuatnya tahan hingga seminggu.
Ada cara menyimpan manisan buah lain yang mudah diikuti.
Yaitu dengan menggunakan plastik yang diikat kencang.
Pastikan untuk plastik tidak berlubang dan ikatannya rapat.
Hal itu untuk menghindarkan manisan agar tidak terkontaminasi bau dari produk yang disimpan dalam kulkas yang sama.
Ada tips menyimpan manisan buah agar kualitasnya tetap terjaga. Yaitu jangan masukkan manisan ke dalam freezer.
Memasukkan manisan buah ke dalam freezer bisa membuatnya mengerut dan kering.
Baca Juga: Cara Menyimpan Pete Supaya Awet Berbulan-bulan, Kalau Lakukan Hal Ini Dijamin Bakal Tetap Renyah
Selain itu, kualitasnya juga bisa berubah.
Sari dalam manisan buah akan hilang dan membeku.
Hal terpenting saat menyimpan manisan buah di kulkas adalah jangan lupa untuk memberikan label tanggal penyimpanan.
Pastikan untuk menikmati manisan buah dalam kurun waktu yang tidak terlalu lama dari tanggal penyimpanan.
Pasalnya, sari dari manisan buah akan terserap dan menjadi mudah kering.
Dengan mengikuti cara menyimpan
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Cara Simpan Manisan Buah agar Tidak Berubah Rasa
Baca Juga: Cara Menyimpan Sayuran yang Sudah Dipotong Agar Tidak Benyek
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR