SajianSedap.com - Bila rindu menikmati gudeg yang otentik rasanya, tak perlu jauh-jauh pergi ke Yogyakarta.
Anda bisa meluncur langsung ke Jakarta bagian barat.
Tepatnya di Pancoran, Glodok, Jakarta Barat.
Iya, Sase Lovers bisa mencari warung nasi gudeg legendaris.
Tepatnya, sudah berjualan sejak tahun 1965.
Namanya Nasi Gudeg Bu Ijah.
Sesuai dengan namanya, pemilik warung namanya Bu Ijah.
Tempatnya memang tak mewah, Bu Ijah hanya berjualan dengan gerobak sederhananya.
Setiap melewati gerobak ini, tak pernah sepi, lo.
Pengunjung yang datang ke sini ketagihan dengan rasa gudegnya.
Tekstur gudeg yang lembut dengan rasa tak terlalu manis cenderung gurih sangat cocok untuk lidah warga Jakarta.
Penggemar pedas pun jangan lupa tambahan krecek yang bisa menambah sentuhan pedas mengigit!
Baca Juga: Sensasi Makan Bubur Bakar Gudeg Viral Cuma Ada di Sini, Tak Cukup Satu Piring
Kreceknya gurih, dan tidak terlalu lembek.
Bu Ijah juga menyediakan cabai utuh untuk kaum pencinta pedas.
Tertarik mau coba gudeg Bu Ijah?
Pengunjung yang datang ke warung nasi Bu Ijah ini semua kalangan umur.
Tak hanya orang dewasa, anak muda pun juga cinta dengan nasi gudeg di sini.
Nasi Gudeg Bu Ijah menawarkan 10 jenis lauk yang menggiurkan.
Mulai dari opor ayam, kerecek, telur tempe dan tahu bacem, ayam serundeng, daging serundeng, sate hati ayam, sate ampela, ceker ayam, perkedel, bakwan jagung, dan masih banyak lagi.
Seporsinya, Sase Lovers akan disuguhkan nasi, serundeng, gudeg, krecek, dan siraman kuah opor.
Gudeg dan krecek selalu memberikan cita rasa yang pas dan nampol!
Tak heran, dalam sehari, warungnya bisa menghabiskan nasi sebanyak 20 liter.
Setiap harinya Bu Ijah tak pernah berhenti menyendokkan nasi.
Sase Lovers yang mau berkunjung, Nasi Gudeg Bu Ijah buka mulai pukul 14.00 dan tutup pada pukul 21.00. WIB.
Harga yang ditawarkan pun beragam, tergantung dengan jenis lauk yang dipilih.
Kalau lauknya daging dan tempe bacem harganya Rp 25.000.
Selamat berkunjung!
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR