SajianSedap.com - Dapur memang jadi tempat paling sibuk setiap hari.
Segala bentuk masakan, lahir dari tempat ini.
Tentu semua pasti menginginkan dapur yang rapih dan bersih.
Maka dari itu, peletakkan perabotan dapur dan peralatan makan harus terorganisir dengan baik.
Salah satunya dengan memiliki lemari piring.
Membuat rak piring yang disusun di tembok tentu tidak murah.
Maka dari itu, dapur tetap bisa cantik dengan kehadiran 3 lemari piring dari Tokopedia berikut ini.
Dapur makin cantik, semakin betah juga berlama-lama masak di dapur.
Sajian Sedap sudah merangkum rekomendasi lemari piring terbaik untuk Sase lovers.
Pertama ada lemari piring atau rak piring di bawah Rp 200 ribu!
Rak yang juga bisa digunakan untuk rak setelah cuci piring ini memiliki kapasitas yang sangat besar sehingga bisa menampung berbagai macam peralatan makan/dapur.
Baca Juga: Beruntung yang Sering Cuci Piring Pakai Air Bekas AC, Tak Perlu Pusing Kalau Sabun Cuci Piring Habis
Terdiri dari 2 tingkat yang terpisah sehingga dapat mengklasifikasi dengan rapih.
Bahan terbuat dari plastik tebal kokoh, anti-karat, anti jamur.
Kombinasi dua warna dengan pintu transparan, membuat tampilan rak piring ini jadi sangat cantik dan elegan.
Tersedia dua varian warna yakni biru dan oranye.
Untuk membelinya, Sase lovers bisa klik di sini.
Rak piring Rovega ini terbuat dari bahan berkualitas.
Terdapat 2 pintu plastik yang dapat dibuka tutup sehingga piring tetap bersih dari debu.
Selain itu, walau berbahan plastik tapi tak meninggalkan bau yang tidak sedap.
Tampilannya yang modern minimalis semakin menambah kecantikan dapur.
Lalu terdapat wadah untuk air yang menetes dan bisa ditarik untuk dicuci ataupun dikeringkan.
Tertarik membelinya? Sase lovers bisa klik di sini.
Baca Juga: 3 Cara Mencuci Cobek agar Tidak Gampang Jamuran, Salah Besar Kalau Pakai Sabun Cuci Piring
Lemari piring ini merupakan produk terbaru dari Olymplast,
Hadir dengan warna white gray, rak penyimpanan dapur sebaguna OKS tak cuma sekedar lemari piring biasa.
Selain dilengkapi penampungan air, lemari piring ini dilengkapi Handphone Holder, tempat bumbu dapur, sampai tempat untuk meletakkan talenan pada bagian belakang.
Kehadiran pelindung tutup atas untuk penyimpanan barang agar bebas dari debu dan jamur.
Segera check out di sini sebelum kehabisan.
Mana lemari piring yang jadi favorit Sase lovers?
Baca Juga: Cara Mudah Mengatasi Bak Cuci Piring yang Berbau Tak Sedap, Tuang Saja Secangkir Bahan Dapur Ini
KOMENTAR