Hermina menyampaikan, lapis legit kebanyak dikenal luas dan disajikan hanya oleh orang China Nusantara.
"Mungkin para orang Indonesia saja yang berasal dari Nusantara yang melestarikannya di Belanda, seperti pada pasar Tong Tong di Den Haag setiap tahun itu," ujarnya.
Selain membeli di luar, kita juga bisa membuatnya sendiri di rumah bersama keluarga.
Agar lebih enak ketika disantap, lapis legit harus harus moist dan oily.
Namun bagi pemula, besar kemungkinan untuk mendapatkan 2 hal ini saat membuat lapis legit.
Lantas bagaimana cara untuk mendapatkan kue lapis legit yang moist dan oily agar lebih enak ketika disantap bersama keluarga saat Imlek nanti?
Agar lapis legit moist dan oily, perhatikan bahannya.
Jumlah pemakaian margarin harus sedikit saja dibanding butter atau mentega.
Atau, gunakan mentega saja juga tak masalah.
Perbandingan margarin dan mentega biasanya adalah 1 : 2
Jadi, untuk 200 gram margarin, kita bisa menggunakan 400 gram mentega agar lapis legit oily.
KOMENTAR