SajianSedap.com - Kerupuk melempem bisa garing lagi dengan cara yang praktis!
Hayo, siapa yang kalau makan apa pun wajib ditemani dengan kerupuk?
Kerupuk memang selalu cocok dijadikan makanan pelengkap nasi.
Makanan berkuah pun juga masuk.
Tekstur yang selalu dirindukan oleh kerupuk adalah renyah saat digigit.
Namun, pernah sadar nggak sih kalau menggoreng kerupuk sendiri lebih gampang alot atau melempem?
Nah, kalau sudah melempem, kerupuk jangan langsung dibuang ya Sase Lovers.
Anda bisa ikuti cara berikut ini.
Saat kerupuk sudah melempem, jangan mencobanya untuk menggoreng kembali.
Anda bisa lalukan dengan cara didinginkan.
Video Instagram dari akun @tokopediaparents membagikan langkah-langkahnya sebagai berikut.
Baca Juga: Cara Mengatasi Rasa Bosan di Rumah Bisa dengan Menghadirkan Resep Kerupuk Wortel Kucai Ini
Caranya mudah, siapkan saja wadah berupa stoples atau plastik yang bisa ditutup rapat.
Masukkan kerupuk ke dalam wadah, lalu tutup rapat.
Setelah itu, masukkan ke dalam kulkas selama 1 jam.
Buktikan hasilnya deh, kerupuk akan garing kembali!
Cara ini ternyata mengundang beberapa komentar dari warganet yang sudah banyak mencobanya.
@ber**: "Sudah di buktikan dunk"
@ell**: "Wah mksh tips nya sangat bermanfaat"
@fer**: "makasih ide nya"
@mis**: "Betul. Jangan digoreng lagi. Sedih banget makin gak sehat"
Sangat mudah, bukan?
Jadi, coba lakukan cara ini ya bila ada kerupuk yang sudah melempem.
Makan nasi jadi tambah nikmat lagi deh.
Baca Juga: Fix Mengandung Boraks, Jika Temukan Kerupuk dengan Ciri-ciri Ini Saat Dimakan, Mending Segera Buang
KOMENTAR