Selain itu, kandungan kalsium yang terdapat dalam susu merupakan penyumbang yang signifikan bagi kesehatan tulang dan penguatan tubuh, dua efek yang memudahkan untuk mengatasi masalah seperti radang sendi.
Berikut ini cara membuat susu bawang putih yang enak dilansir dari indianexpress:
Bahan-bahan:
1¼ cangkir susu
4 siung bawang putih
2 sdt gula aren
Kunyit (opsional)
Langkah pembuatan:
Kupas kulit bawang putih. Potong menjadi bagian-bagian kecil. Sementara itu rebus susu.
Tambahkan potongan bawang putih yang sudah dipotong atau dihancurkan ke dalamnya dan didihkan selama 5-7 menit. Anda juga bisa menambahkan kunyit.
Rebus sampai bawang putih menjadi lunak.
Tambahkan gula aren ke dalamnya dan didihkan sampai benar-benar larut.
Sajikan hangat-hangat!
Artikel ini telah tayang di SajianSedap.grid.id dengan judul : Pantas Mertua Rajin Nyuruh Minum Susu Dicampur Bawang Putih, 7 Manfaat Ini Langsung Kerasa di Tubuh Setelah Dicoba
KOMENTAR