SajianSedap.com - Sempat viral, kehadiran ubi yang kopong di tengah ini tentu saja mengejutkan dan membuat kita ingin tahu cara membuatnya.
Sase Lovers pernah gagal saat membuatnya?
Tenang, kali ini Sajian Sedap akan memberikan tips dan triknya.
Ternyata banyak trik yang harus dilakukan.
Dan trik tersebut bukan hanya di teknik pembuatan, tetapi juga di pilihan bahan.
Yuk, simak tips berikut ini.
Untuk membuat kudapan ubi yang gembung, harus menggunakan ubi cilembu.
Ubi yang kurang kadar gulanya tidak bisa menghasilkan ubi yang gembung.
Membuat ubi seperti ini biasanya menggunakan tepung sagu/kanji/tapioka.
Tetapi agar gembung sempurna, gunakan tepung sagu tapioka.
Tambahkan sedikit baking powder untuk menghasilkan kulit tipis yang renyah.
KOMENTAR