SajianSedap.com - Ember plastik merupakan salah satu peralatan rumah tangga yang umum digunakan di kamar mandi.
Beberapa orang menggunakan ember plastik sebagai pengganti bak mandi tanam.
Beberapa lainnya menggunakannya untuk keperluan lain seperti penyimpanan air sementara.
Misalnya saja untuk mengambil air dari keran untuk digunakan di tempat lain dalam rumah atau juga untuk membersihkan sesuatu atau melakukan tugas yang memerlukan wadah tambahan.
Berhubungan dengan air yang kita gunakan, maka ember plastik penting untuk selalu dirawat dengan cara dibersihkan secara rutin.
Ember dapat menumpuk kotoran dari air sadah, deterjen, sabun, dan berbagai pengotor lainnya yang dapat terus menumpuk.
Dan kemudian setelah pemakaian beberapa waktu, noda kuning dan kecoklatan timbul di permukaan ember.
Jika sudah begini, Anda mungkin ingin mengganti dengan ember plastik baru bukan?
Padahal sebenarnya ada cara mudah membersihkan ember plastik agar kembali kinclong dengan trik sederhana seperti berikut ini. Yuk simak!
Berikut adalah panduan langkah demi langkah tentang cara membersihkan ember yang kotor dan berlendir dengan bahan dapur yang umum.
Anda hanya membutuhkan pembersih dari bahan-bahan di dapur Anda seperti berikut.
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR