SajianSedap.com - Memasak nasi adalah hal yang setiap hari kita lakukan.
Sekarang ini, kita pasti sudah memasak nasi menggunakan rice cooker.
Cara memasaknya juga gampang banget.
Cukup masukkan beras ke dalam rice cooker, cuci, tambah air, baru tinggal tekan tombol.
Kita hanya tinggal menunggu nasi matang saja.
Saat memasak nasi menggunakan rice cooker, coba deh, tambahkan satu bahan masakan ini.
Bahan yang kita tambahkan saat memasak nasi adalah serai.
Bukan hanya wangi, ada manfaat lain yang bisa kita dapatkan saat memasak nasi dengan menambahkan serai.
Apa saja manfaatnya?
Serai adalah salah satu bahan makanan sekaligus obat herbal yang bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit.
Pada serai terkandung zat anti mikroba, anti-kanker, antioksidan dan juga anti peradangan.
Tidak hanya itu, serai juga salah satu sumber terbaik untuk vitamin A, C, zat besi, folat, magnesium, potasium, tembaga, mangan bahkan kalsium.
Bagi yang masih penasaran apa manfaat yang bisa kita dapatkan saat memasak nasi menggunakan serai, simak artikel berikut.
Bukan hanya sehat, nasi jadi harum dan nikmat, bikin kita ketagihan menyantapnya.
Sering mengalami susah tidur atau insomnia?
Mulai sekarang, coba masak nasi dengan menambahkan serai.
Menambahkan serai saat memasak nasi bisa menjadi solusi untuk mengurangi masalah susah tidur.
Soalnya, aroma serai yang terkandung pada serai bisa membuat tubuh kita menjadi rileks.
Siapa yang ingin menyantap nasi tapi tidak menambah berat badan?
Coba tambahkan serai saat memasak nasi.
Berat badan bisa tetap ideal kalau kita mengonsumsi nasi yang kita masak dengan menggunakan serai.
Soalnya, pada serai terkandung zat anti mikroba yang membantu funsi usus dan juga pencernaan.
Baca Juga: Cara Mengusir Nyamuk di Kamar dengan Menggunakan Daun Serai, Cara Pakainya Begini Agar Ampuh!
Bagi penyandang diabetes umumnya pasti menghindari mengonsumsi nasi putih.
Tapi, kalau nasi putih kita masak dengan menggunakan serai, para penyandang diabetes tetap bisa menyantap nasi putih yang pulen dan juga lezat.
Menambahkan serai saat masak nasi bisa menurunkan gula darah di dalam tubuh, bahkan bisa menstabilkan gula darah.
Bukan hanya harum dan lebih enak, ternyata makan nasi yang dicampur serai saat dimasak bisa menjaga kesehatan kulit.
Jika ingin kulit wajah jadi bebas jerawat, coba santap nasi dengan serai.
Serai mengandung vitamin C yang bagus untuk kesehatan kulit.
Hal ini lah yang bisa membuat kesehatan kulit kita jadi tetap terjaga.
Selain dicampur dengan nasi, serai juga bisa kita manfaatkan untuk air rendaman.
KOMENTAR