SajianSedap.com - Omelet salah satu makanan yang kerap disantap ketika sarapan di hotel.
Meskipun terkesan simple, namun menu berbahan telur ini membuatnya tidak semudah yang kita pikirkan.
Untuk membuat omelet agar bentuknya cantik seperti buatan hotel, kita harus pahami dulu tipsnya.
Kalau salah sedikit saja ketika membuatnya, omelet pasti bisa tidak secantik buatan hotel.
Tak perlu khawatir, contek tips berikut ini agar hasilnya tak mudah patah dan bentuknya sempurna.
Dari segi tampilan, omelet mirip dengan telur dadar.
Namun yang membedakan, omelet memiliki isian yang lengkap.
Bahan yang biasa kita tambahkan untuk membuat omelet seperti daging, sayur hingga sosis.
Ketika membuat omelet, salah satu proses yang sering membuat bentuknya tidak sempurna adalah saat proses membaliknya.
Pada tahap ini, tak jarang omelet menjadi patah, sehingga tampilannya jadi tidak menarik.
Contek 4 tips berikut ini kalau ingin membuat omelet yang cantik seperti buatan restoran.
Baca Juga: Meskipun Tanpa Nasi, Sarapan Dengan Resep Omelet Kedelai Rebus Bisa Bikin Perut Kenyang
Selain membuatnya jadi lebih menarik, isian yang banyak akan membuat omelet jadi lebih enak untuk disantap.
Namun jangan salah, hal ini menjadi salah satu faktor yang membuat omelet buatan kita jadi mudah hancur dan akhirnya tampilannya menjadi jelek.
Ketika memberi isian yang banyak, omelet jadi lebih mudah karena tak ada perekatnya.
Wajar saja, karena bahan utama untuk pembuatan omelet ini adalah telur.
Saat makan di hotel, atau di tv, kita selalu melihat chef selalu mengaduk telur.
In merupakan salah satu tips ampuh agar omelet tidak mudah hancur ketika dimasak.
Bagian yang sudah matang harus didorong dengan spatula, agar adonan yang sudah matang naik ke bagian atas.
Sementara adonan omelet yang mentah di bagian bawah bisa menjadi matang.
Dengan demikian, omelet bisa matang sampai ke dalam-dalamnya ehisehingga bisa lebih aman ketika dibalik.
Tips berikut ini bisa banget ditiru pemula saat ingin membuat omelet.
Baca Juga: Resep Omelet Macaroni and Vegetables, Menu Sarapan Mewah Namun Praktis Untuk Di Hari Libur
Kita bisa gunakan wajan dengan ukuran yang sama untuk membuat omelet.
Setelah bagian bawah omelet sudah matang, kita bisa langsung balik cepat omelet ke dalam wajan yang satunya.
Hasilnya dijamin tidak patah dan cantik.
Agar bisa menghasilkan omelet yang lembut, kita harus menambahkan cairan,
Cairan yang biasa digunakan antara lain susu, air, kaldu atau bahkan cream.
Tapi saat membuat omelet, sebaiknya jangan gunakan cairan terlalu banyak.
Ini pasti akan membuat omelet jadi lebih mudah patah bahkan hancur.
Perbandingannya adalah, kalau menggunakan 3 butir telur, maksimal diberi cairan hanya 2 sendok makan saja.
Tips tambahan yang bisa kita terapkan adalah, agar omelet tidak kering bagian bawahnya, jangan lupa untuk ditutup saat sedang memasaknya.
Itu dia 4 tips membuat omelet ala hotel yang cantik dan lembut.
Kita jadi tak perlu takut hancur ketika membuat omelet di rumah, deh.
Selamat mencoba.
KOMENTAR