Sama seperti namanya, daun yang dipakai untuk memasak kari ini bisa Anda gunakan untuk perawatan rambut.
Daun kari bisa membantu Anda untuk mengatasi kerontokan rambut.
Ya, kerontokan rambut bisa membuat rambut tidak tebal dan tipis.
Melansir dari Healthshots, Anda bisa menggabungkan daun kari dengan bawang merah.
Kombinasi jus bawang bombay dan daun kari untuk rambut merupakan kombinasi ampuh yang membantu mencegah uban dini dan mengontrol rambut rontok sekaligus memperkuat folikel rambut.
Ambil 15-20 lembar daun kari segar dan masukkan daunnya ke dalam blender untuk membuat pasta halus.
Kemudian tambahkan jus bawang bombay ke dalam pasta.
Simpan pasta ini di rambut Anda selama sekitar satu jam.
Kemudian bilas hingga bersih dengan air sebelum keramas untuk memastikan tidak ada sisa bau bawang.
Anda juga bisa membuat tonik dari daun kari yang dipadukan dengan minyak kelapa.
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR