Jika memang tak suka baunya, kita mau tak mau harus membiarkannya dalam keadaan kosong paling tidak 2-4 hari lamanya.
Selain itu, biarkan pintu lemari mu terbuka lebar.
Selain itu, jika memungkinkan letakkan lemari baru tersebut di ruang dengan ventilasi udara yang baik.
Alhasil nantinya bau menyengat yang ada di ruangan pun bisa segera sirna.
Jangan paksa untuk mengisinya dulu ya, bau yang ada pada lemari bisa berpindah ke benda yang ada di dalamnya. Misalnya saja pakaian.
Ambil lap setengah basah lalu bersihkan seluruh permukaan termasuk pada bagian dalamnya.
Setelah itu, keringkan dengan lap kering dan bersihkan.
Akvitias ini dapat menghilangkan debu dan sisafinishing-nya.
Selain itu, kamu juga bisa menggunakan vacuum cleaneruntuk membersihkan bagian dalamnya yang mungkin terdapat debu ataupun kotoran lainnya.
Yang perlu diingat, jangan jangan meletakkan kamper di bagian dalamnya.
KOMENTAR