SajianSedap.com - Semua orang pasti terpukau begitu menyantap Resep Cup Singkong Bola-Bola Daging ini karena rasanya enak banget.
Camilan sederhana berbahan singkong yang enak banget ini mudah dibuat kok, jadi pemula sekalipun dijamin bisa membuatnya.
Agar tidak menyesal, hadirkan camilan simple yang enak maksimal ini dalam jumlah banyak, agar kita bisa puas menyantapnya.
Waktu: 45 Menit
Sajian: 12 Porsi
Bahan Cup:
500 gram singkong, kukus, parut sawut
1 butir telur
1/2 sendok teh garam
Bahan Bola-Bola:
200 gram daging giling
1/4 buah bawang bombay, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
1/2 sendok teh garam
1/8 sendok teh merica bubuk
1 butir telur
2 sendok makan panir halus
Bahan Pelengkap:
100 gram keju mozzarella, parut
75 gram saus tomat
Cara Membuat Cup Singkong Bola-Bola Daging:
1. Cup, aduk rata singkong, telur, dan garam. Sisihkan.
2. Bola-bola, aduk rata bahan bola-bola. Bentuk bulat.
3. Ambil sedikit adonan singkong. Letakkan di dalam cetakan muffin kecil pendek. Beri saus tomat dan bola-bola. Tabur mozzarella.
4. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius selama 10 menit sampai matang.
Baca Juga: Resep Takoyaki Keju, Camilan Favorit Keluarga yang Bisa Dibuat Dengan 8 Bahan Saja!
KOMENTAR