Gunakan setengah sendok teh sabun cuci piring, dua cangkir air hangat, mangkuk kecil, dan tisu.
Caranya:
- Pertama, campurkan sabun cuci piring dan air hangat di dalam mangkuk kecil, lalu aduk secara lembut hingga merata dan celupkan tisu.
- Kemudian, gunakan tisu untuk menekan noda kopi pada sofa dan diamkan larutan air sabun selama beberapa menit.
- Ambil tisu bersih kembali untuk dicelupkan ke air bersih, lalu tekan ke noda kopi yang sudah dikenakan air sabun untuk membersihkannya.
- Selanjutnya, gunakan kain kering untuk menyerap semua cairan.
Namun, apabila noda kopi berukuran kecil, gunakan sedikit sabun cuci piring yang dituangkan ke spons.
- Kemudian, gosok noda dan bilas dengan air dingin untuk menghilangkan residu sabun.
Selain sabun cuci piring, noda kopi juga bisa dibersihkan menggunakan cuka.
Kita bisa pakai seperempat cangkir cuka putih, empat cangkir air dingin, sabun cuci piring, dan detergen.
7 Manfaat Minum Air Dingin yang Jarang Orang Tahu, Selema Ini Sering Dikira Bikin Batuk
KOMENTAR