SajianSedap.com - Siapa yang di rumahnya lihat bolong-bolong di lemari kayunya?
Lemari yang keropos bukan hanya soal waktu, tapi juga karena ada hewan rayap yang menggerogotinya.
Rayap di rumah memang jadi salah satu hewan yang menganggu, nih!
Tak hanya mengganggu, tapi serangga ini juga bisa bikin bahaya.
Soalnya bukan cuma di lemari, kalau rayap ini menggerogoti plafon rumah, bisa-bisa plafonnya roboh mendadak dan mengenai keluarga.
Tak mau itu terjadi, kan?
Maka dari itu, kita harus tahu cara ampuh mengusir rayap di rumah dengan mudah.
Tak perlu pakai obat kimia, karena ada satu bahan ini yang bisa jadi cara ampuh mengusir rayap di rumah.
Apa itu?
Ternyata, salah satu cara yang bisa digunakan untuk membasmi rayap memakai air kapur sirih.
Kok bisa?
Pasalnya, kapur sirih bersifat panas sehingga efektif membasmi rayap yang berada di rumah.
Cara membasmi rayap dengan kapur sirih juga sederhana, kok.
Kita bisa mencampur kapur sirih, dengan segelas atau semangkuk air biasa.
Hati-hati agar tidak terkena bahan lain yang bisa bereaksi dengan kapur sirih.
Lalu, cukup menyiramkan air kapur sirih ke sarang rayap.
Selain itu, kita juga bisa membasmi rayap menggunakan minyak tanah yang dicampur serai dan semprotkan ke sarang rayap.
Namun hal ini tentu lebih mahal karena harga minyak tanah yang kini juga mahal yang sulit didapat.
Selain kapur sirih, beberapa bahan alami serta tips lain juga bisa dilakukan untuk mengusir rayap lho.
Membasmi rayap di rumah bisa menggunakan air sabun yang mudah dibuat di rumah.
Kamu bisa menyemprotkan air sabun ke perabot yang menjadi sarang rayap.
Air sabun yang disemprotkan ke sarang rayap membuat serangga yang satu ini pergi dengan sendirinya.
Untuk membuat ini kamu hanya perlu mencampurkan sabun cair atau sabun batang dengan air.
Sabun efektif membasmi serangga karena mengandung zat basa.
Zat ini sangat efektif untuk mengusir rayap dari rumah karena membuat tidak nyaman.
Selain sabun mandi, kamu bisa menggunakan sabun cuci piring.
Untuk mengusir rayap di rumah, salah satu yang perlu diperhatikan adalah jangan lupa membersihkan genangan air di halaman.
Meski terdengar tak berkaitan, justru cara ini sangat ampuh membasmi rayap di tembok.
Genangan air adalah salah satu tempat kesukaan rayap untuk berkembang biak.
Cara mengusir rayap secara alami dengan menurunkan suhu ruangan.
Ternyata rayap membenci suhu dingin yang ekstrem.
Mengusir rayap dengan menurunkan suhu ruangan, yaitu dengan meletakkan perabotan kayu yang dapat diserang rayap di ruangan ber-AC dan mengatur AC bersuhu rendah.
Rayap kayu atau rayap tembok dijamin akan menghilang.
Nah mudah bukan?
Semoga bermanfaat!
KOMENTAR