SajianSedap.com - Adanya jamur di dinding adalah masalah umum yang sering terjadi di hunian.
Ini ditandai dengan munculnya bercak dan bintik-bintik keabu-abuan atau kehitaman di dinding.
Penyebab utama munculnya jamur pada dinding dapat disebabkan oleh beberapa faktor. Salah satu penyebab utama adalah kelembaban yang tinggi di dalam rumah.
Jika dinding terkena paparan air berlebih, kebocoran pipa, atau kelembaban udara yang tinggi, lingkungan menjadi ideal bagi jamur untuk berkembang biak.
Kelembaban yang tinggi memberikan kondisi yang lembab dan basah, serta memberikan sumber air yang dibutuhkan oleh jamur untuk bertahan hidup dan tumbuh.
Jamur harus segera diatasi agar tak menimbulkan masalah di rumah dan bahkan bagi penghuninya.
Ini tak hanya menimbulkan bau tak sedap dan mengotori dinding, namun juga memicu reaksi alergi pada beberapa individu.
Sehingga penting untuk sesegera mengatasinya ketika Anda mulai melihat bercak-bercak di dinding.
Tidak repot harus dicat ulang, Anda bisa membasmi jamur ini dengan bahan dapur seperti berikut ini.
Berikut sejumlah cara yang bisa dilakukan untuk membasmi jamur hitam:
Dilansir dari Spruce, bersihkan area yang ditempati jamur hitam dengan digosok menggunakan larutan klorin atau pemutih.
Untuk permukaan kayu, tambahkan sabun cuci piring dalam larutan tersebut.
Selain pemutih, baking soda dan boraks memiliki pH tinggi yang akan menghambat pertumbuhan jamur.
Caranya, teteskan air ke produk tersebut kemudian gunakan untuk menggosok area yang berjamur.
Menurut Homes and Gardens, cuka putih mampu membersihkan jamur yang sudah tumbuh hingga bawah permukaan suatu area.
Bahan dapur ini akan tembus untuk membunuh jamur dan lumut dari akarnya, serta mencegahnya tumbuh kembali.
Bukan hanya untuk perawatan wajah, Country Living menyebut tree tea oil berguna untuk membasmi jamur hitam secara alami dan mencegahnya tumbuh lagi.
Cara penggunaannya cukup mencampurkan 1 sendok teh minyak pohon teh ke dalam 1 cangkir air.
Selanjutnya, semprot area berjamur dan diamkan satu jam. Setelah itu, gosok dengan handuk kering.
Lemon bukanlah senjata terkuat melawan jamur hitam. Namun, jusnya membuat ruangan lebih segar.
Untuk membersihkan jamur hitam, jus tiga hingga lima buah lemon dan tuangkan ke area berjamur. Biarkan selama lima menit, lalu bersihkan dengan handuk basah.
Jika area permukaan yang berjamur telah tumbuh seluas lebih dari satu meter, mintalah bantuan tenaga profesional untuk membersihkan titik-titik jamur hitam di dinding rumah.
Mengurangi kelembapan bisa dilakukan dengan mengoptimalkan sirkulasi udara di rumah.
Meningkatkan sirkulasi udara di rumah bisa membantu membersihkan kondensasi atau pengembunan dan mencegahnya kembali.
Berikut ini sejumlah cara untuk meningkatkan sirkulasi udara di dalam rumah:
- Bersihkan jendela secara teratur
- Buka jendela secara teratur
- Usahakan menjemur pakaian di luar rumah
- Tambahkan ventilasi jendela di bagian atas bingkai jendela
- Pasang ventilasi udara di dinding bagian dalam
- Pasang cerobong tertutup untuk aliran udara
- Pasang ventilasi atap.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Mengusir Titik-titik Jamur Hitam di Dinding Rumah, Bisa Mengancam Kesehatan
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR