SajianSedap.com - Kulkas atau lemari es adalah benda penting di rumah dengan berbagai alasan.
Kulkas berperan dalam menjaga makanan dan minuman tetap segar dan tahan lebih lama serta menyediakan kemudahan dalam menyimpan dan mengatur persediaan makanan di rumah.
Karena fungsinya ini, penting untuk selalu merawat dan menjaga kebersihannya.
Sebab selama penggunaannya kulkas bisa saja mengalami masalah, seperti munculnya bau tak sedap.
Kulkas bisa berbau karena beberapa alasan, seperti makanan yang telah kadaluwarsa atau rusak yang disimpan dalam kulkas dan kebersihan kulkas yang kurang baik sehingga menyebabkan penumpukan kotoran.
Kulkas yang berbau tak sedap tentu mengganggu pemakaian kulkas. Bahkan bisa mempengaruhi makanan dan minuman yang disimpan dalam kulkas.
Untuk Anda yang ingin mengatasinya, jangan terburu-buru membongkar isi lemari es Anda.
Berikut ini ada cara lebih mudah menghilangkan bau tak sedap pada kulkas Anda.
Ada beberapa bahan yang tersedia di dapur seperti biji kopi, lemon, oatmeal dan cuka yang membantu menghilangkan bau tak sedap dari kulkas.
Cuka dan soda kue dikenal karena sifatnya yang menghilangkan bau, jadi menyimpan mangkuk berisi cuka di dalam kulkas merupakan solusi yang mudah dilakukan.
Berikut beberapa cara mudah menghilangkan bau tidak sedap di kulkas.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR