SajianSedap.com - Dapur Anda termasuk berlapis keramik?
Sebagian orang memilih menggunakan keramik untuk dipakai di dapur.
Pasalnya keramik memang mudah dibersihkan.
Selain itu dari segi harga, dibanding dengan batu alam, keramik memang lebih terjangkau.
Namun salah satu kekurangan keramik adalah menggunakan nat sebagai bahan perekat dan penyambung.
Bagian nat ini seringkali mudah kotor.
Bahkan kerak hitam sering menempel.
Namun Anda tak perlu risau, Anda bisa kok memanfaatkan beberapa bahan dapur untuk menghilangkannya.
Dilansir dari beberapa sumber, berikut ini bahan-bahan untuk membersihkan nat keramik yang kotor.
Kandungan asam pada cuka bisa menjadi agen pembersih untuk membersihkan nat keramik yang kotor.
Cukup tuangkan beberapa tetes cuka ke nat keramik yang kotor, lalu segera gosok menggunakan sikat gigi sampai terlihat bersih.
Baca Juga: Dikasih Tahu Mertua, Ini Trik Jitu Membuat Lantai Semen Jadi Mengkilap Seindah Keramik, Mau Coba?
Setelah kembali bersih, bilas nat keramik dengan air larutan pewangi lantai demi menghilangkan bau cuka yang menempel.
Baking soda atau soda kue juga bisa membersihkan nat keramik yang kotor.
Caranya, campurkan baking soda dengan sedikit air, lalu aduk sampai menjadi pasta.
Setelah itu, oleskan pasta soda kue ke nat keramik dan diamkan selama dua jam sebelum dibersihkan.
Selanjutnya, bersihkan nat keramik menggunakan air bersih.
Pemutih pakaian berguna mencerahkan kembali nat keramik yang kotor.
Caranya, cukup tuangkan pemutih ke tisu, lalu seka ke nat keramik yang kotor.
Selanjutnya sikat nat keramik menggunakan sikat gigi sampai bersih.
Setelah selesai, Anda bisa membilas nat keramik yang sudah dibersihkan menggunakan air.
Mungkin ini cara paling sederhana dalam membersihkan nat keramik yang kotor.
Cukup siapkan batu asah yang digunakan untuk menajamkan pisau.
Gunakan permukaan halus batu asah, lalu gosokkan sisi kiri atau kanan permukaan halus batu asah ke nat keramik yang kotor.
Saat digosokkan batu asah, nat keramik yang kotor bisa menjadi putih kembali.
Setelah bersih, lap nat keramik dan keramik dengan kain bersih.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Bahan yang Ampuh Membersihkan Nat Keramik yang Kotor
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR