SajianSedap.com - Resep Bola Talas ini salah satu camilan ringan yang bakal bikin nagih begitu disantap.
Itu karena perpaduan rasa yang enak dan tekstur yang renyah dari camilan praktis satu ini.
Bagaimana? Masih ragu untuk menghadirkan camilan simple ini untuk disantap saat bersantai di siang hari?
Waktu: 30 Menit
Sajian: 20 Porsi
Bahan:
250 gram talas pontianak, iris korek api
75 gram ikan giling
2 siung bawang putih, cincang halus
1 cm jahe, parut
1 sendok teh garam
1/8 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
1 sendok teh taoco, ulek
75 gram tepung tapioka
2 sendok makan air
500 ml minyak, untuk menggoreng
Cara Membuat Bola Talas:
1. Campurkan talas, ikan, daun bawang, bawang putih, jahe, garam, merica bubuk, gula pasir, tepung tapioka, air, dan tauco sampai rata. Bentuk bola-bola menggunakan sendok.
2. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Tiriskan.
Baca Juga: Menu Takjil : Resep Bakwan Talas Enak Ini Bikin Momen Buka Puasa Jadi Terasa Lebih Lengkap
KOMENTAR