SajianSedap.com - Wadah plastik menjadi salah satu peralatan dapur yang dimiliki oleh banyak ibu rumah.
Wadah plastik masih menjadi pilihan banyak ibu rumah tangga hingga kini karena berbagai kelebihannya.
Ini lebih murah, praktis, dan dapat digunakan berkali-kali dibanding wadah dengan material lainnya.
Selain itu juga cukup ringan sehingga tidak merepotkan untuk digunakan dan dibawa kemana-mana.
Meski begitu, wadah plastik juga memiliki kekurangan dalam penggunaannya.
Wadah ini mudah sekali berbau dan noda menempel dengan kuat di permukaan wadah, misalnya noda minyak.
Noda minyak yang cukup sulit dihilangkan bisa membuat wadah plastik berbau bahkan menjadi kusam kekuningan.
Jika sudah begini, biasanya wadah plastik tidak akan terpakai dan berakhir dibuang.
Padahal Anda bisa menyelamatkannya untuk digunakan lagi dengan trik sederhana ini. Yuk lihat!
Berikut ini ada cara membersihkan wadah plastik berminyak yang mudah dipraktikkan.
Anda cukup memanfaatkan bahan dapur Anda untuk digunakan sebagai pembersih seperti berikut ini.
Baca Juga: Cuma Modal Cuka, Wadah Tupperware yang Berminyak Langsung Jadi Bersih Kesat, Begini Caranya
Dikutip dari "SajianKu VOL 10/I/2014: Serba-Serbi Dibalik Sedapnya Ikan Bakar, Membuat Sate Daging Yang Empuk" oleh Team Dapur Lezat terbitan Mediantara Infopersada, untuk membersihkan wadah plastik yang berminyak kamu dapat merendamnya di air panas.
Caranya, cukup tuang air panas ke dalam baskom lalu beri sedikit garam. Diamkan beberapa saat agar noda minyaknya terangkat, kemudian bilas hingga bersih.
Dalam laman Insider, dibagikan cara membersihkan wadah plastik berminyak dengan praktis.
Untuk membersihkan kamu perlu menyiapkan sabun cuci piring dan tisu dapur.
Selanjutnya, tuang sabun cuci piring ke dalam wadah lalu isi dengan air. Masukkan pula tisu dapur yang sudah diremas kemudian tutup wadahnya.
Kocok wadah plastik dengan kuat agar sisa minyaknya terangkat. Jika sudah, bilas seperti biasa dan lap hingga kering.
Baking soda dan cuka juga dapat digunakan untuk menghilangkan bekas minyak pada wadah plastik, seperti dikutip dari Chowhound.
Cara penggunakannya cukup simpel dan praktis.
Pertama, bilas wadah plastik dengan air panas untuk membersihkan sisa makanan. Kemudian, taburkan baking soda hingga membentuk pasta yang melapisi wadahnya.
Gosok wadah tersebut dengan spons kasar lalu tambahkan sedikit cuka. Gosok kembali untuk memastikan sisa minyaknya terangkat.
Jika sudah, isi wadah dengan air panas dan diamkan semalaman. Keesokan harinya, cuci dengan sabun cuci piring dan bilas sampai bersih.
Jika tak ada baking soda dan cuka, maka kamu bisa menggunakan lemon untuk membersihkan bekas minyaknya.
Caranya, taburi wadah plastik dengan garam kasar lalu gosok dengan lemon yang sudah dibelah. Kemudian, cuci dengan sabun dan bilas seperti biasa.
Pada saat ini orang-orang mulai memahami potensi bahaya kandungan bahan plastik, seperti bisphenol-A (BPA) dan ftalat.
Sebab, kedua senyawa kimia tersebut dapat larut ke dalam makanan saat disimpan di wadah penyimpanan plastik.
Saat ini, produsen seperti Tupperware telah menghapus kedua senyawa kimia tersebut dari produk mereka.
Jadi, apabila kamu membawa makanan dalam wadah yang digunakan ibumu di tahun 2000-an, itu mungkin tidak aman.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Cara Bersihkan Wadah Plastik yang Berminyak
7 Manfaat Minum Air Dingin yang Jarang Orang Tahu, Selema Ini Sering Dikira Bikin Batuk
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR