"Beberapa spesies gulma yang disukai termasuk ekor rubah (foxtail), kubis kantung gembala (shepherd's purse), apera spica-venti (silky bent grass)," kata Craig Sansig, seorang ahli entomologi dan direktur layanan bersertifikat di Viking Termite and Pest Control, Inc.
Sansig menambahkan bahwa kecenderungan tikus untuk menggigit kabel dan benda silinder lainnya adalah perilaku yang mungkin berasal dari mengunyah batang tanaman untuk mendapatkan akses ke benih di atas.
Ngeri banget, kan?
Apakah kamu memiliki buah beri atau tanaman stroberi yang tumbuh liar di halaman rumahmu?
Jika iya, buah-buahan lezat itu dapat menjadi camilan bagi tikus, loh.
"Tikus di alam liar umumnya herbivora, yang berarti mereka memakan tumbuhan dan bahan tanaman.
Mereka lebih suka makan hal-hal seperti buah-buahan," kata Nancy Troyano, PhD, ahli entomologi bersertifikat dari Ehrlich Pest Control.
Nancy mencatat bahwa tikus sangat menikmati stroberi, bahkan akan memakannya sebelum matang.
Kamu bukan satu-satunya yang menikmati jagung yang kamu tanam di kebunmu, karena tikus juga menyukainya.
"Jagung dan biji-bijian adalah tanaman utama yang akan mendorong tikus ke rumahmu. Biji jagung adalah makanan manis untuk mereka santap," kata Sharon Roebuck, pemilik Eastside Exterminators.
KOMENTAR