SajianSedap.com - Resep Lapis Beras Kacang Hijau yang kenyal dengan rasa manis ini bisa jadi ide jualan di bulan Ramadhan.
Kue tradisional serba kukus satu ini bisa dibilang salah satu menu takjil yang paling dicari saat buka puasa.
Bagaimana? Tertarik membuat menu praktis yang enak dan bertekstur lembut ini jadi peluang bisnis saat bulan Ramadhan?
Waktu: 60 Menit
Sajian: 20 Potong
Bahan I:
750 ml santan, dari 2 btr kelapa
1/2 sendok teh garam
2 lembar daun pandan
150 gram tepung beras
25 gram tepung sagu
150 gram gula pasir
100 gram kacang hijau kulit, rebus sampai empuk, tiriskan
Bahan II:
350 ml santan, dari 1 btr kelapa
1/4 sendok teh garam
50 ml air daun suji, dari 15 lbr daun suji dan 2 lbr daun pandan, blender bersama 50 ml air, saring
85 gram tepung beras
15 gram tepung sagu
85 gram gula pasir
3 tetes pewarna hijau
Cara Membuat Lapis Beras Kacang Hijau:
1. Bahan I, rebus santan, garam, dan daun pandan sambil diaduk sampai mendidih. Saring biarkan hangat. Ukur 650 ml.
2. Aduk rata tepung beras, tepung sagu, dan gula pasir. Tuang rebusan santan sedikit-sedikit sambil diaduk rata. Tambahkan kacang hijau. Aduk rata.
3. Bahan II, buat dengan cara yang sama seperti bahan I.
4. Tuang 3 sendok sayur (150 ml) adonan I ke dalam loyang 16x16x7 cm yang dialasi plastik tahan panas food grade dan diolesi tipis minyak. Kukus 10 menit di atas api sedang.
5. Tuang 1 1/2 sendok sayur (75 ml) adonan II di atas bahan I.
6. Kukus kembali 10 menit. Lakukan menuang adonan bahan I dan II secara bergantian dan mengukus, sampai semua adonan habis.
7. Terakhir, kukus selama 30 menit sampai matang.
Baca Juga: Resep Cantik Manis Pandan Nangka, Kue Tradisional Favorit Saat Buka Puasa
Baca Juga: Menu Takjil : Resep Lumpia Kari Enak Untuk Ide Menu Buka Puasa Spesial Di Hari Libur
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR