Bila dirasa cukup, cuci pakaian seperti biasa. Bisa juga Anda menambahkan baking soda ke dalam detergen selama proses mencuci.
Bahan lain yang bisa digunakan adalah cuka putih yang berasal dari sulingan.
Cairan ini bisa dicampurkan pada detergen dan akan bekerja dengan menyegarkan serta mencerahkan pakaian putih.
Penggunaan cuka putih ini memang bisa membuat pakaian jadi sedikit berbau. Tapi jangan khawatir karena aroma tidak enak akan hilang setelah pakaian kering.
Atau cara lain yang bisa dilakukan adalah menyemprotkan langsung cuka putih pada area pakaian yang bernoda.
Lalu, diamkan pakaian selama satu jam, baru kemudian cuci seperti biasa.
Ada juga bahan alami dari buah-buahan yaitu lemon. Anda mencampurkan air perasan lemon dengan detergen saat akan mencuci.
Campuran ini akan membantu memutihkan pakaian, menghilangkan noda, dan melembutkan.
Selain itu, lemon bisa digunakan untuk mencerahkan pakaian putih dengan cara merebus pakaian dengan beberapa potong lemon selama satu jam.
Anda juga bisa menggunakan aspirin untuk menghilangkan noda pada pakaian putih.
Source | : | bobo |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR