SajianSedap.com - Puasa ramadhan memang menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh umat Islam.
Gak heran kalau kita pun pasti ingin merasakannya setiap tahun.
Tapi sayangnya gak semua orang akan merasakannya.
Banyak sekali orang dengan kondisi medis tertentu.
Salah satunya adalah orang dengan kolesterol.
Nah bagi Sase Lovers yang punya kolesterol tinggi dan tetap ingin puasa, coba makan buah ini.
Buah kuning yang satu ini memang sering sekali kita temui.
Di pasar, di toko buah, sampai di swalayan pun ada.
Harganya pun juga masih terjangkau di kantong.
Pisang merupakan superfood yang luar biasa.
Ini karena buah pisang penuh serat, vitamin, mineral yang diperlukan.
Tidak luput juga pisang mengandung gula alami yang bisa membantu membuat tubuh kembali bertenaga setelah berbuka.
Kandungan gula alami ini misalnya seperti sukrosa, fruktosa, dan glukosa.
Kalium dan serat dalam pisang baik untuk membantu mengurangi kolesterol.
Tidak hanya kolesterol, tekanan darah pun bisa menurun.
Kalau buah yang satu ini memang menjadi andalan orang dengan kolesterol tinggi.
Menurut ahli, semangka juga dapat membantu menurunkan kolesterol.
Itu karena buah ini secara alami mengandung likopen, karotenoid yang telah terbukti melawan radikal bebas.
Jadi kandungan ini akan mencegah peningkatan kadar kolesterol.
Selama ini alpukat dikenal sebagai buah yang punya kandungan lemak.
Padahal lemak yang dimaksud adalah lemak baik lho.
Alpukat adalah buah pilihan untuk penderita kolesterol tinggi buka puasa.
Buah ini banyak mengandung lemak tak jenuh tunggal dan tak jenuh ganda.
Keduanya bermanfaat bagi kesehatan jantung.
Selain itu, alpukat secara signifikan dapat mengatur kadar kolesterol high-density lipoprotein (HDL) dan low-density lipoprotein (LDL).
Buah menyegarkan yang satu ini juga kerap dikonsumsi saat puasa.
Selain manis, buah apel memang punya banyak manfaat untuk tubuh.
Apel memiliki banyak nutrisi yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan.
Salah satunya mencegah kolesterol tinggi.
Manfaat apel ini karena adanya kandungan pektin.
Pektin adalah serat larut yang dapat mengikat kolesterol dalam sistem pencernaan.
Zat ini akan membawa kolesterol ke hati untuk dibuang.
Jeruk menjadi buah pilihan untuk penderita kolesterol tinggi buka puasa karena mengandung pektin.
Selain itu, buah jeruk kaya akan berbagai zat lain.
Contohnya seperti vitamin C, serat, dan memiliki kualitas antioksidan yang kuat.
Semua kandungan jeruk itu berperan untuk menurunkan kolesterol LDL dan trigliserida.
Kadar LDL dan trigliserida berbahaya serta meningkatkan kolesterol HDL yang sehat.
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul 6 Buah Pilihan untuk Penderita Kolesterol Tinggi Buka Puasa
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR