SajianSedap.com - Teko jadi barang yang penting ada di rumah.
Fungsi utama teko ini tentu saja untuk menampun air minum, seperti air putih, teh, hingga kopi.
Jenis teko pun beragam, sesuai kegunaan dan pilihan masing-masing orang.
Namun apapun jenis tekonya, kalau sering dipakai setiap hari sering menimbulkan noda, nih!
Apalagi kalau tekonya digunakan untuk menyimpan air teh, pasti akan tertinggal noda teh di teko.
Kalau sudah begitu, jangan didiamkan saja, ya!
Karena ada kok cara membersihkan noda teh di teko sampai bersih dan seperti baru lagi.
Apa itu?
Mari kita simak cara membersihkan teko dari noda bekas teh berikut ini.
Berbeda dengan cangkir teh yang bisa dibersihkan dengan mudah, teko bekas teh cukup sulit dibersihkan.
Melansir dari Cleanipedia dari Kompas.com, umumnya orang tidak langsung membersihkan teko usai digunakan.
Hal ini menyebabkan bagian dalam wadah air tersebut meninggalkan noda yang sulit dibersihkan.
Itulah sangat penting mengetahui cara efektif membersihkan teko sehingga dapat menikmati teh secara "murni".
Untuk menghilangkan noda teh yang membandel di teko ini bisa dengan bahan alami yang ada di rumah, kok!
Menggunakan bahan-bahan alami dapat membersihkan noda teh dari teko, bahkan noda membandel, dengan mudah.
Pembersihan ini bisa lebih efisien dan sering kali memiliki aroma yang lebih lembut.
Berikut ini cara membersihkan noda teh pada teko menggunakan bahan-bahan alami.
Ada beberapa metode pembersihan yang bisa dilakukan, semua metode tersebut sangat sederhana.
Nah, berikut ini tiga metode membersihkan noda teh pada teko yang bisa dicoba.
Metode pertama Anda cukup merendam spons dalam larutan pembersih, lalu gosok pada teko.
Setelah itu, bilas teko dengan air panas untuk menghilangkan sisa-sisa sabun pembersih.
Baca Juga: Tips Membersihkan Teko yang Berkerak, Kembali Berkilau dengan Direndam Air ini Semalaman
Jika memiliki kebiasaan memasukkan gula langsung ke dalam teko, Anda harus sedikit lebih berhati-hati karena bakteri memakan gula.
Untuk membersihkannya, cukup gunakan sedikit sabun pencuci piring cair dicampur dengan air panas untuk membantu menghilangkan setiap sisa gula.
Untuk membersihkan noda teh yang membandel, encerkan sabun pencuci piring cair atau cuka dengan air, lalu masukkan ke teko, dan biarkan selama semalaman.
Noda teh akan mudah dihilangkan pada pagi hari. Setelah itu, cuci teko seperti biasa.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Membersihkan Noda Teh pada Teko".
KOMENTAR