SajianSedap.com - Bau badan menyengat memang sangat menganggu ya.
Apalagi kalau bau badan sudah tercium orang lain.
Pasti kita dan orang lain akan merasa tak nyaman.
Menghilangkan bau badan tak hanya sekedar menggunakan deodoran saja lho.
Kita bisa memakai bahan alami lainnya.
Misalnya dengan menggunakan air mawar.
Sejak dulu air mawar memang dikenal bagus untuk kecantikan.
Gak heran kalau sampai sekarang masih banyak produk kecantikan yang memakai air mawar.
Tapi fungsinya tidak hanya untuk wajah saja lho.
Sase Lovers bisa menggunakannya untuk menghilangkan bau badan.
Air mawar bersifat astringen, yaitu bisa mengurangi ukuran pori-pori yang ada pada kulit.
Selain itu, air mawar bisa mengurangi produksi keringat dan memberikan aroma bunga pada badan kita.
Cara menggunakan air mawar untuk menjadi obat alami menghhilangkan bau badan sangat mudah.
- Campurkan 3 sdm air mawar dengan 1 sdm cuka sari apel.
- Simpan campuran ini dalam botol dan semprotkan pada ketiak dan bagian tubuh lainnya kapan pun diperlukan.
Cara ini bisa Anda lakukan setiap hari untuk menghilangkan bau badan Anda.
Gampang banget, kan?
Selain dengan air mawar, Sase Lovers bisa memanfaatkan bahan lainnya.
Sifat air lemon bisa menurunkan pH tubuh, yang akan membuat bakteri sulit bertahan hidup di kulit kita.
Sehingga, air lemon bisa menjadi obat alami untuk menghilangkan bau badan Anda.
Cara praktis menggunakan air lemon menjadi obat alami menghilangkan bau badan sangat mudah.
- Potong lemon menjadi 2 bagian.
- Kemudian gosokkan langsung pada ketiak Anda.
- Biarkan hingga benar-benar kering.
- Cuci bersih dengan air hangat.
Jika memiliki kulit sensitif, Anda bisa mengencerkan air lemon dengan beberapa tetes air lalu mengoleskannya pada ketiak.
Anda dapat melakukan cara praktis ini setiap hari di rumah.
Teh hijau mengandung antioksidan dan asam tanat yang bisa membantu menghilangkan bau badan dari dalam.
Sementara, menggunakan teh hijau secara eksternal bisa membantu kulit tetap kering dan menjaga bakteri tetap terkendali.
Asupan teh hijau setiap hari membantu membuang semua racun keluar dari tubuh.
Cara meramu teh hijau untuk menghilangkan bau badan gampang banget.
- Rebus air secukupnya dalam teko dan tambahkan daun teh hijau.
- Diamkan hingga agak dingin.
- Lalu ambil ampasnya.
- Oleskan, ampas teh hijau ini ke area badan Anda yang sering mengeluarkan keringat tidak sedap.
Sementara, minuman teh hijau dapat Anda minum untuk membantu mengatasi bau badan tidak sedap dari dalam.
Disarankan untuk mengoleskan ampas teh hijau hanya di hari-hari tertentu saja.
Tidak dianjurkan setiap hari karena bisa membuat kulit kering untuk beberapa jenis kulit.
Nah itu dia cara menghilangkan bau badan dengan air mawar dan bahan alami lainnya.
Yuk jangan lupa dicoba ya.
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul 10 Obat Alami untuk Menghilangkan Bau Badan yang Perlu Diketahui
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR