Jangan ragu untuk mengangkat semangka saat di pasar atau supermarket.
Pasalnya, semangka dengan bobot lebih berat memiliki kandungan air yang lebih banyak.
Sebaiknya pilih bobot semangka yang memiliki berat sesuai dengan ukurannya.
Cara kedua yang bisa kita lakukan adalah pilih dari bentuknya.
Coba pilih semangka dengan bentuk yang tegas, simetris, dan tidak memiliki tonjolan atau penyok karena benturan.
Walau bentuk semangka ada yang bulat, lonjong, atau memanjang tetapi pastikan tidak ada bekas benturan dari semangka yang akan kamu pilih.
Bintik kuning pada kulit semangka berarti semangka menghabiskan waktu pematangan yang cukup saat di pohon.
Sebaliknya, semangka yang memiliki bintik putih menunjukkan kalau semangka dipetik terlalu cepat.
Saat berada di supermarket, jangan sungkan untuk mengetuk semangka.
Kamu bisa mengetuk bagian bawahnya dan dengarkan sesaat.
Baca Juga: Cara Memilih Bawang Merah yang Segar untuk Stok Bumbu Dapur, Jangan Beli yang Bentuknya Seperti Ini
KOMENTAR